Diisukan ke MotoGP-Moto2, Miller Ogah Bicarakan 2015

Diisukan ke MotoGP-Moto2, Miller Ogah Bicarakan 2015
Jack Miller (c) AFP
Bola.net - Pebalap Red Bull KTM Ajo Moto3, Jack Miller mengaku belum menandatangani kontrak apapun untuk tahun depan. Pebalap Australia berusia 19 tahun ini bahkan mengaku tak mau memikirkan masa depannya.

Setelah mengoleksi tiga kemenangan dan berada di puncak klasemen musim ini, Miller diterpa berbagai gosip. Ia sempat dikabarkan akan langsung naik ke MotoGP, dan diisukan telah menjalin kesepakatan dengan Marc VDS Racing di Moto2.

"Saya belum mau memikirkan tahun depan. Saya tak bisa memikirkan hal lain kecuali musim ini. Sejatinya saya ingin membicarakan ini di akhir musim saja, tapi mustahil," ujarnya kepada Crash.net.

Meski begitu, Miller mengaku akan tetap mempertimbangkan semua tawaran yang datang. "Ini semua tugas manajer saya. Yang saya tahu, saya belum menentukan pilihan untuk tahun depan. Saya belum punya kontrak. Jadi saya cukup terbuka untuk negosiasi," tuntasnya. [initial]

Sumber: Crash.net (cn/kny)