Di Meglio Resmi Jadi Debutan MotoGP 2014

Di Meglio Resmi Jadi Debutan MotoGP 2014
Mike di Meglio (c) Mike-DiMeglio.com
Bola.net - Avintia Racing dan pebalap Prancis, Mike di Meglio resmi mencapai kesepakatan untuk turun bersama di MotoGP 2014 yang dimulai pada 21-23 Maret mendatang.

Juara dunia GP125 2008 ini naik ke MotoGP setelah lima tahun turun di kelas menengah (GP250/Moto2) dan baru saja sembuh dari cedera yang ia dapat pada pertengahan 2013. Ia pun akan bertandem dengan Hector Barbera.

Di Meglio telah menjajal motor FTR-Kawasaki milik Avintia Racing pada Agustus lalu, dan mendapat kesempatan untuk mengendarainya lagi di uji coba pascamusim MotoGP di Valencia, Spanyol pada November lalu.

Berikut pernyataan resmi dari di Meglio melalui MotoGP.com:

Saya bangga mendapat kesempatan menjalani debut di MotoGP. Terima kasih kepada Avintia Racing. Saya menjajal motor mereka di Brno tahun lalu, dan ketika menjajalnya lagi di Valencia, saya rasa ada perubahan besar. Hal ini membuat saya optimis menghadapi musim depan.

Tugas saya masih menumpuk, yakni mengubah gaya balap dan beradaptasi dengan motor baru. Namun saya sadar, saya mendapatkan dukungan besar dari tim yang sangat profesional ini.

Dengan kesepakatan ini, di Meglio dipastikan akan ikut dalam uji coba pramusim MotoGP di Sepang, Malaysia pada 4-6 Februari mendatang. (mgp/kny)