
Bola.net - MotoGP dan WorldSBK tak pelak lagi merupakan dua ajang balap motor yang sangat bergengsi meski punya regulasi teknis yang jauh berbeda. MotoGP merupakan ajang balap motor prototipe khusus spesifikasi balap, sementara WorldSBK adalah ajang balap motor-motor produksi massal.
Keduanya pun punya gengsi yang sama tinggi, menyajikan aksi-aksi seru dan menegangkan, dan juga memproduksi banyak pembalap bertalenta dan legenda-legenda balap motor. Tak sedikit pembalap yang pernah mencicipi level persaingan di kedua ajang ini.
Banyak pembalap yang pernah meraih podium dan bahkan kemenangan di dua kejuaraan ini. Siapa saja sih mereka? Berikut 10 di antaranya.
Advertisement
Mick Doohan
Mick Doohan turun di ajang WorldSBK pada 1988, sebelum pindah ke GP500 pada 1989. Ia sukses menyabet tiga kemenangan dari empat balapan yang diikutinya. Dalam keikutsertaannya di GP500, Doohan pun mengoleksi 96 podium, termasuk 54 kemenangan, dan lima gelar dunia.
Ben Spies
Ben Spies turun di WorldSBK 2009 bersama Yamaha usai tiga kali menjuarai AMA Superbike bersama Suzuki. Pada 2010, ia pun pindah ke MotoGP bersama Monster Yamaha Tech 3. Di WorldSBK, Spies sukses meraih 17 podium, termasuk 14 kemenangan, serta merebut gelar dunia. Di MotoGP, ia mengoleksi enam podium, termasuk satu kemenangan.
John Kocinski
John Kocinski menjalani debut penuh di GP500 pada 1991 usai menjuarai GP250 1990, ia pun pindah ke WorldSBK pada 1996 dan merebut gelar dunia pada 1997 usai meraih total 29 podium, termasuk 14 kemenangan.
Cal Crutchlow
Cal Crutchlow turun di WorldSBK 2010 usai menjuarai WorldSSP 2009. Ia pun berhasil mengoleksi sembilan podium, termasuk tiga kemenangan. Pada 2011, ia pindah ke MotoGP dan sukses merebut 19 podium, termasuk tiga kemenangan.
Nicky Hayden
Nicky Hayden yang merupakan juara dunia MotoGP 2006 meraih 28 podium, termasuk tiga kemenangan, selama berkarier di ajang itu. Pada 2016, ia pun turun di WorldSBK dan merebut empat podium, termasuk satu kemenangan.
Carlos Checa
Carlos Checa diketahui turun di ajang GP500/MotoGP pada 1995-2007 dan mengoleksi 23 podium, termasuk tiga kemenangan. Pada 2008, ia pun pindah ke WorldSBK, dan akhirnya merebut gelar dunia 2011 bersama Ducati usai merebut 49 podium, termasuk 24 kemenangan.
Marco Melandri
Marco Melandri menjalani debutnya di MotoGP pada 2003, usai menjuarai GP250 2002. Selama berkarier di sana, ia mengoleksi 20 podium, termasuk lima kemenangan, serta jadi runner up 2005. Pada 2011, ia pindah ke WorldSBK, mengoleksi 72 podium, termasuk 22 kemenangan.
Troy Bayliss
Troy Bayliss dikenal sebagai legenda WorldSBK. Ia sukses merebut tiga gelar dunia di ajang ini dengan total raihan 94 podium, termasuk 52 kemenangan. Ia pun berkali-kali turun di MotoGP, dan mengoleksi lima podium, termasuk satu kemenangan bersejarah di Valencia 2006.
Max Biaggi
Max Biaggi sempat turun di GP500/MotoGP pada tahun 1998-2005 dan mengoleksi 58 podium, termasuk 13 kemenangan. Pada 2007, ia banting setir ke WorldSBK, merebut gelar 2010 dan 2012, dengan total raihan 71 podium, termasuk 21 kemenangan.
Makoto Tamada
Makoto Tamada diketahui pernah berkarier baik di MotoGP maupun WorldSBK. Di MotoGP, ia mengoleksi lima podium dan dua kemenangan, sementara di WorldSBK, ia meraih empat podium dan tiga kemenangan.
Disadur dari: Bolacom (Bagaskara Lazuardi) | Dipublikasi: 2 Juli 2021
Video: Angka Covid-19 Meningkat, Australia Batalkan MotoGP dan Formula 1
Baca Juga:
- Petronas Yamaha SRT Pertimbangkan Jonathan Rea untuk MotoGP 2022
- Kebanggaan Prancis: Johann Zarco Tekad Tantang Fabio Quartararo Sampai Akhir
- Musim Panas Para Rider MotoGP: Ada yang Liburan, Ada yang Tetap Latihan
- Joan Mir Tanggapi Marc Marquez: Jarang Jatuh Tak Berarti Tak Kerja Keras
- Menolak Terlena, Joan Mir: Gelar MotoGP Tak Berarti Saya Sudah di Puncak
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...