Deretan Rider MotoGP Bantu Palang Merah Italia Lawan Covid-19

Deretan Rider MotoGP Bantu Palang Merah Italia Lawan Covid-19
Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi (c) Yamaha

Bola.net - Deretan rider MotoGP, Moto2, Moto3, dan MotoE bergabung mendukung aksi 'Racing Colours Against The Virus' yang diinisiasi desainer helm ternama, Aldo Drudi, yang bertekad menggalang dana untuk Palang Merah Italia demi melawan pandemi virus corona (Covid-19).

Drudi, yang selama ini dikenal dengan kerja samanya dengan rider Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, mendesain sebuah helm unik, yang nantinya akan diberikan kepada penggemar MotoGP yang telah berdonasi 5 euro kepada Palang Merah Italia.

Ya, caranya memang sesederhana itu. Penggemar hanya perlu menyumbangkan lima euro kepada Palang Merah Italia. Nantinya, Drudi akan mengundi para penyumbang dan salah satu yang beruntung akan mendapatkan helm yang ia desain tersebut.

1 dari 3 halaman

Pernyataan Resmi Drudi Performance

Lewat Instagram pada Kamis (30/4/2020) lalu, Drudi menyampakan bahwa proyek ini tak hanya didukung oleh para rider MotoGP, Moto2, Moto3, dan MotoE, melainkan juga WorldSBK dan Formula 1.

"Race Against The Virus. Sebuah proyek baru dari Drudi Performance yang didukung oleh teman-teman hebat kami dari MotoGP, Moto2, Moto3, SBK, dan F1," tulisnya.

"Para pebalap Drudi Performance bersatu demi inisiatif melawan Covid-19 bersama Palang Merah Italia. Kami akan membuat helm dengan grafis orisinal yang akan diundi untuk orang-orang yang telah berdonasi minimal 5 euro untuk Palang Merah Italia," lanjutnya.

Berikut para pebalap yang terlibat dalam proyek tersebut.

2 dari 3 halaman

Para Rider 'Racing Colours Against The Virus'

View this post on Instagram

A post shared by Drudi Performance (@drudi_performance) on

  • Lorenzo Baldassarri (Flexbox HP 40 Moto2)
  • Enea Bastianini (Italtrans Racing Moto2)
  • Bo Bendsneyder (NTS RW Racing GP Moto2)
  • Mattia Casadei (SIC Squadra Corse MotoE)
  • Cal Crutchlow (LCR Honda Castrol MotoGP)
  • Alessandro del Bianco (eks pebalap WorldSBK)
  • Antonio Giovinazzi (Alfa Romeo Racing Orlen Formula 1)
  • Leon Haslam (HRC Team WorldSBK)
  • Andrea Migno (Sky Racing VR46 Moto3)
  • Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT MotoGP)
  • Mattia Pasini (eks pebalap Moto2 dan MotoGP)
  • Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT MotoGP)
  • Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team WorldSBK)
  • Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha MotoGP)
  • Ayumu Sasaki (Red Bull KTM Tech3 Moto3)
  • Tatsuki Suzuki (SIC Squadra Corse Moto3)
  • Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP)