Davide Tardozzi Sebut Marc Marquez Bisa Kuasai di Austin, Berharap Pecco Bagnaia Bangkit di Qatar

Davide Tardozzi Sebut Marc Marquez Bisa Kuasai di Austin, Berharap Pecco Bagnaia Bangkit di Qatar
Pembalap Ducati Lenovo Team, Marc Marquez dan Pecco Bagnaia (c) Ducati Corse

Bola.net - Manajer Ducati Lenovo Team, Davide Tardozzi, yakin Marc Marquez akan kembali berkuasa dalam MotoGP Austin di Circuit of The Americas (COTA), Texas, Amerika Serikat, 28-30 Maret 2025. Namun, ia berharap Pecco Bagnaia memberikan perlawanan sengit di MotoGP Qatar dua pekan setelahnya.

Seperti yang diketahui, Marquez memuncaki sesi kualifikasi, balapan Sprint, dan balapan Grand Prix MotoGP Thailand dan Argentina, yang membuatnya menduduki puncak klasemen pembalap dengan 37 poin. Ini juga menjadikannya sebagai calon terkuat juara dunia musim ini.

Di lain sisi, Bagnaia selalu menduduki posisi ketiga di semua balapan di dua seri pertama, kecuali dalam balapan Grand Prix Argentina ketika ia sekadar finis keempat usai dikalahkan sahabatnya sendiri, Franco Morbidelli. Hal ini pun membuat kans Bagnaia jadi juara sedikit dipertanyakan.

1 dari 2 halaman

Sebut COTA Taman Bermain bagi Marc Marquez

Sebut COTA Taman Bermain bagi Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Team, Marc Marquez dan Pecco Bagnaia (c) Ducati Corse

Marquez sendiri diketahui sebagai penguasa COTA. Ia terhitung tujuh kali menang di sirkuit ini, mengingat trek ini punya banyak tikungan kiri yang disukainya. Kans Bagnaia untuk menang pun diprediksi lebih kecil di trek ini, tetapi Tardozzi berharap ia bisa bangkit di Qatar nanti.

"Kami tahu COTA sedikit seperti taman bermain bagi Marc. Namun, pada akhirnya, di Qatar, kami berharap Pecco bisa berada di depan bertarung dengan Marc demi memperebutkan kemenangan," ujar eks pembalap WorldSBK itu kepada TNT Sports seperti yang dikutip Motosan.es, Minggu (23/3/2025).

Tardozzi juga menyatakan bahwa kru Ducati sudah menemukan inti kendala yang dialami Bagnaia dalam dua seri pertama musim ini. Atas alasan inilah ia optimistis tiga kali juara dunia tersebut bakal segera bangkit dan kembali memperebutkan kemenangan.

2 dari 2 halaman

Ingin Ducati Kembali Kuasai 5 Besar di Austin

"Pecco mengalami sedikit masalah dengan motor, yang membuatnya tidak mendapatkan sensasi yang tepat di tikungan kiri. Namun, kami percaya padanya dan kami menunggunya. Dalam satu atau dua balapan lagi, saya yakin ia akan kembali," tutur Tardozzi.

Pria asal Italia ini juga berharap Ducati kembali tampil dominan bersama para pembalapnya yang lain, persis seperti dalam balapan utama di Argentina, di mana 5 dari 6 pembalapnya sukses menguasai posisi lima besar.

"Ducati telah bekerja fantastis dengan finis di posisi 1, 2, 3, 4, dan 5. Marc menjalani balapan fantastis, begitu juga Alex (Marquez). Tiga rider Ducati lainnya juga ada di depan, dan ini membuat kami sangat bangga atas dukungan yang kami berikan kepada tim satelit," pungkas Tardozzi.

Sumber: TNT Sports, Motosanes