
Bola.net - Pebalap Ducati Team, Danilo Petrucci, meminta MotoGP menggelar uji coba tambahan jika musim balap 2020 nanti akan benar-benar dimulai setelah pandemi virus corona (Covid-19) mereda. Kepada GPOne, Petrucci menyebut uji coba tambahan bakal sangat krusial bagi semua peserta.
Melihat perkembangan pandemi ini di seluruh dunia, Petrucci mengaku yakin MotoGP 2020 hanya akan menggelar 10 balapan, alih-alih 20 seperti rencana awal. Ia pun ingin uji coba tambahan digelar pada hari Kamis pada pekan balap pertama nanti.
"Saya rasa balapan tahun ini digelar setengah musim, jadi kami harus benar-benar siap, tak peduli trek mana yang akan dipakai nanti. Saya cemas kapan kami bisa balapan lagi. Semoga mereka membiarkan kami menjalani uji coba pada Kamis sebelum balapan," ungkapnya.
Advertisement
Rehat Lebih Panjang dari Liburan Musim Dingin
Menurutnya, uji coba tambahan bakal sangat penting karena rehat akibat pandemi ini sudah berjalan terlalu panjang. Selain tak boleh mengendarai motor MotoGP, para pebalap juga tak bisa berlatih di atas motor apa pun karena fasilitas latihan di semua tempat ditutup total.
"Ini rehat yang sangat panjang, lebih panjang dari musim dingin. Perbedaan terbesarnya, pada periode ini kami tak bisa latihan pakai motor apa pun. Jadi kami tak tahu kondisi fisik dan refleks kami saat naik motor MotoGP nanti," ungkap Petrucci, yang sudah rindu latihan motocross bareng Andrea Dovizioso.
Penyesuaian Diri Sangat Dibutuhkan
Petrucci juga yakin semua tim dan para rider MotoGP lainnya sepakat dengan gagasannya, mengingat motor MotoGP memiliki kecepatan yang sangat tinggi dan berbahaya. Jadi penyesuaian diri usai rehat panjang bakal sangat dibutuhkan.
"Tanpa uji coba bakal seperti balapan tanpa latihan apa pun. Jelas kami semua ada dalam kondisi yang sama, tapi bakal sangat baik jika bisa kembali menyesuaikan diri tanpa tekanan latihan bebas. Jadi uji coba tambahan bakal sangat penting," pungkas rider Italia berusia 29 tahun ini.
Video: Pembangunan Sirkuit MotoGP Indonesia 2021 di Mandalika
Baca Juga:
- Selamat Ulang Tahun, Alex Marquez: Debutan MotoGP 2020 yang Paling Disorot
- Aprilia Sediakan Ape Car Jika Valentino Rossi Mau Bergabung
- Sadar Iannone Diincar Banyak Tim, Aprilia Tekad Pertahankan Kedua Rider
- Sirkuit Assen Umumkan Penundaan MotoGP Belanda 2020
- Virtual Grand Prix: Kini Tak Cuma MotoGP, Moto2 dan Moto3 Bakal Ikut
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 11 April 2020 09:16
Ikut MotoGP Virtual Race, Danilo Petrucci Minta Saran Juara Dunia eSport
-
Otomotif 7 April 2020 15:35
Danilo Petrucci Akui Bakal Ikut Seri Kedua MotoGP Virtual Race
-
Otomotif 7 April 2020 15:15
Danilo Petrucci, Rider MotoGP yang Jadi Hobi Berkebun Karena Covid-19
-
Otomotif 3 April 2020 08:55
Danilo Petrucci Sudah Kangen Latihan Bareng Andrea Dovizioso
-
Otomotif 20 Maret 2020 11:45
Danilo Petrucci Siap Cari Tim Lain Jika Tak Dipertahankan Ducati
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:25
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...