
Bola.net - Daftar gaji pembalap Formula 1 2024. Musim baru F1 akan segera dimulai di Sirkuit Sakhir, Bahrain, pada 29 Februari-2 Maret 2024 nanti. Selain mengamati performa para pembalap di lintasan, menarik pula untuk mengulik apa yang terjadi di luar trek.
Pada Minggu (25/2/2024), RacingNews365 pun melansir kisaran gaji para pembalap F1 yang bakal berlaga di grid 2024. Pembalap Oracle Red Bull Racing, Max Verstappen, masih menjadi pembalap F1 termahal saat ini dengan bayaran $55 juta (Rp861 miliar).
Di belakang Verstappen, terdapat pembalap Mercedes AMG Petronas sekaligus tujuh kali juara dunia, Lewis Hamilton. Pembalap Inggris berusia 38 tahun ini pun dikabarkan mendapatkan bayaran $45 juta (Rp704,4 miliar) per musim dari Mercedes.
Advertisement
Bayaran Lewis Hamilton di Ferrari pada 2025
Bayaran Hamilton bisa jadi berubah drastis pada 2025, ketika ia pindah ke Scuderia Ferrari. Skuad Kuda Jingkrak pun dikabarkan siap menggelontorkan dana sebesar $100 juta (Rp1,6 triliun) per musim untuk menggaji Hamilton, yang mendapatkan kontrak multi-tahunan.
Di belakangnya, terdapat pembalap Scuderia Ferrari yang akan jadi tandemnya musim depan, Charles Leclerc. Pembalap muda asal Monako ini kabarnya mendapatkan bayaran sebesar $34 juta (Rp532 miliar) per musim dari Ferrari.
Nah, kalau pembalap favorit kamu dapat bayaran berapa nih dari timnya, Bolaneters? Berikut daftar gaji pembalap F1 2024 seperti yang dikutip dari RacingNews365.
Daftar Gaji Pembalap Formula 1 2024
1. Max Verstappen - Oracle Red Bull Racing: $55 juta (Rp861 miliar)
2. Lewis Hamilton - Mercedes AMG Petronas: $45 juta (Rp704,4 miliar)
3. Charles Leclerc - Scuderia Ferrari: $34 juta (Rp532 miliar)
4. Lando Norris - McLaren F1 Team: $20 juta (Rp313 miliar)
5. George Russell - Mercedes AMG Petronas: $18 juta (Rp281,8 miliar)
6. Fernando Alonso - Aston Martin Aramco: $18 juta (Rp281,8 miliar)
7. Sergio Perez - Oracle Red Bull Racing: $14 juta (Rp219 miliar)
8. Carlos Sainz jr - Scuderia Ferrari: $12 juta (Rp187,8 miliar)
9. Valtteri Bottas - Kick Sauber: $10 juta (Rp156,5 miliar)
10. Daniel Ricciardo - Visa Cash App RB: $7 juta (Rp109,6 miliar)
11. Esteban Ocon - BWT Alpine F1 Team: $6 juta (Rp93,9 miliar)
12. Pierre Gasly - BWT Alpine F1 Team: $6 juta (Rp93,9 miliar)
13. Oscar Piastri - McLaren F1 Team: $6 juta (Rp93,9 miliar)
14. Kevin Magnussen - MoneyGram Haas F1 Team: $5 juta (Rp78,3 miliar)
15. Alexander Albon - Williams Racing: $3 juta (Rp47 miliar)
16. Lance Stroll - Aston Martin Aramco: $3 juta (Rp47 miliar)
17. Nico Hulkenberg - MoneyGram Haas F1 Team: $2 juta (Rp31,3 miliar)
18. Zhou Guanyu - Kick Sauber: $2 juta (Rp31,3 miliar)
19. Yuki Tsunoda - Visa Cash App RB: $1 juta (Rp15,6 miliar)
20. Logan Sargeant - Williams Racing: $1 juta (Rp15,6 miliar)
Sumber: RacingNews365
Baca juga:
- Dominasi Motorsport: Sukses Genjot Popularitas Formula 1, Liberty Media Bakal Beli MotoGP?
- MotoGP Kembali Ubah Format Sesi Latihan Moto3 dan Moto2 pada 2024
- Marc Marquez: Saya Ini Manusia Biasa, Wajar Butuh Waktu Pelajari Ducati
- Ducati Sebut Enea Bastianini Takkan Jadi Opsi Tunggal Rider Kedua di MotoGP 2025
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 26 Februari 2024 08:29
Galeri Foto Kompilasi Corak Mobil Formula 1 2024: 10 Tim, 11 Desain Berbeda
-
Otomotif 23 Februari 2024 14:23
Honda Masih Loyo, Luca Marini Ungkap Kelemahan Terbesar: Memang Harus Sabar
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 12:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:41
-
Otomotif 20 Maret 2025 12:34
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:30
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:29
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 12:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...