COTA Bukan Favorit, Rossi Bidik Podium

COTA Bukan Favorit, Rossi Bidik Podium
Valentino Rossi (c) Yamaha Motor Racing
Bola.net - Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi mengaku Circuit of The Americas (COTA), Austin, Texas bukanlah sirkuit favoritnya. Meski begitu, pemenang MotoGP Qatar ini tetap bertekad meraih podium akhir pekan nanti.

Melalui pernyataan resmi tim, sembilan kali juara dunia ini mengaku menyukai beberapa tikungan di COTA. Sayang, dua lintasan lurus panjang yang ada di sana merupakan titik lemah motor YZR-M1 miliknya.

"Memulai musim dengan kemenangan memang menyenangkan, namun kami harus mempertahankannya di sirkuit-sirkuit lain. COTA bukan sirkuit favorit saya dan dua lintasan lurus panjang di sana adalah titik lemah kami," ujarnya.

Meski begitu Rossi yakin timnya akan mendapat jalan keluar. "Saya nyaman di atas YZR-M1. Kami akan bekerja keras mendapat solusi terbaik. Saya sangat ingin naik podium. Tak akan mudah, tapi kami akan mencoba!" tutupnya. [initial]

 (ymgp/kny)