CEO Formula 1 Target Mulai Musim 2020 pada 5 Juli di Austria

CEO Formula 1 Target Mulai Musim 2020 pada 5 Juli di Austria
Formula 1 GP Inggris 2019 (c) AP Photo

Bola.net - CEO Formula 1, Chase Carey, menyatakan bahwa pihaknya bertekad memulai musim 2020 di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, pada 3-5 Juli mendatang. Hal ini ia umumkan lewat situs resmi kejuaraan pada Senin (27/4/2020), tepat setelah pengumuman batalnya F1 GP Prancis.

Sampai saat ini, terhitung sudah ada tiga balapan F1 yang dibatalkan, yakni Australia, Monako, dan Prancis, dan tujuh lainnya ditunda, yakni Bahrain, Vietnam, China, Belanda, Spanyol, Azerbaijan, dan Kanada.

Carey pun menyatakan, meski satu lagi balapan harus ditunda, pihaknya merasa sangat optimistis bisa memulai musim pada musim panas kali ini, dengan memulai balapan pada awal Juli, meski pandemi virus corona (Covid-19) masih merebak di seluruh penjuru bumi.

1 dari 3 halaman

Pernyataan Resmi Chase Carey

"Kami menargetkan untuk mulai balapan di Eropa pada Juli, Agustus, dan awal September, dengan balapan digelar di Austria pada 3-5 Juli. Pada September, Oktober, dan November, kami akan balapan di Eurasia, Asia, dan Amerika," ujar Carey.

"Kami pun bertekad mengakhiri musim di Teluk (Persia) pada Desember dengan Bahrain sebelum balapan terakhir di Abu Dhabi, setelah menggelar 15-18 balapan. Kami akan merilis kalender finalnya sesegera kami bisa," lanjutnya.

View this post on Instagram

The season has a start date 🗓 . #F1 is targeting a 15-18 race season, beginning in Austria on July 3-5

A post shared by FORMULA 1® (@f1) on

2 dari 3 halaman

Siap Digelar Tanpa Penonton

Carey juga menyatakan bahwa pihaknya memperkirakan bahwa beberapa balapan pertama akan digelar tanpa penonton, namun berharap situasi ini berubah sekalinya pandemi virus corona mereda.

Di lain sisi, MotoGP juga diperkirakan akan mulai menggelar balapan pada akhir Juli, dan mengakhirinya pada November. Meski belum menentukan kapan dan berapa jumlah balapan yang digelar nanti, mereka bertekad menggelar seluruh balapan tanpa penonton.