Ben Spies Rencanakan Comeback Setelah Pulih

Ben Spies Rencanakan Comeback Setelah Pulih
Ben Spies (c) AFP
Bola.net - Ben Spies yang bulan lalu mengumumkan keputusannya untuk pensiun dini, mengaku berencana kembali beraksi bila cederanya sudah sembuh suatu saat nanti.

Pebalap berusia 29 tahun ini dirundung cedera berkepanjangan pada bahu kanannya usai terjatuh cukup parah di MotoGP Malaysia 2012. Belum juga sembuh, giliran bahu kirinya yang cedera akibat kecelakaan hebat di Indianapolis, Agustus lalu.

Pada hari Rabu (20/11) waktu Amerika Serikat, Spies mengaku ingin kembali tampil di dunia balap bila cederanya telah pulih suatu saat nanti. Berita ini ia sampaikan melalui akun Twitter resminya, @BenSpies11.

Berikut pernyataan resmi Ben Spies:

Bagi pihak-pihak yang menanyakan keputusan saya pensiun: Jika tubuh saya sudah bisa melakukan apa yang benak saya inginkan, maka saya berencana kembali balapan. Namun saat ini yang bisa saya lakukan adalah menunggu.

Semoga orang-orang bisa memahami bahwa kondisi cedera ini jauh lebih buruk daripada yang kebanyakan orang kira. Bagaimanapun, saya telah berusaha sebaik mungkin. Hanya itulah yang bisa saya lakukan.

Juara World Superbike 2009 mulai turun di MotoGP pada tahun 2010 bersama Monster Yamaha Tech 3. Pada tahun 2011, ia hijrah ke Yamaha Factory Racing dan membela Pramac Ducati tahun ini. (gpo/kny)