Bautista Lega Akhirnya Naik Podium di Prancis

Bautista Lega Akhirnya Naik Podium di Prancis
Alvaro Bautista (c) AFP
Bola.net - Pebalap Go & Fun Honda Gresini, Alvaro Bautista mengaku sangat lega akhirnya mampu naik podium di MotoGP Prancis yang digelar di Sirkuit Le Mans, Minggu (18/5).

Setelah gagal finis di Qatar dan Austin, Bautista akhirnya sukses finis ketiga di belakang pebalap Repsol Honda, Marc Marquez dan pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi.

"Setelah awal musim yang buruk, hasil ini membuat kami percaya diri. Saya merasa nyaman sepanjang pekan balap. Beberapa pebalap melakukan kesalahan dan saya ikut melebar. Tapi saya tetap tenang," ujar Bautista kepada MotoGP.com.

Pebalap Spanyol inipun berada di peringkat ke-10 pada klasemen pebalap dengan 26 poin. "Marc dan Vale melaju sangat cepat, tapi saya bisa mengejar mereka. Saya rasa finis ketiga adalah hasil yang sangat penting. Kami harus mempertahankan momentum ini untuk seri berikutnya," tutupnya. (mgp/kny)