Ban Bermasalah, Pedrosa Kecewa Gagal Podium

Ban Bermasalah, Pedrosa Kecewa Gagal Podium
Dani Pedrosa (c) AFP
Bola.net - Pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa mengaku kecewa gagal podium dan tak mampu tampil kompetitif seperti biasa di MotoGP Prancis yang digelar di Sirkuit Le Mans, Minggu (18/5).

Pedrosa yang start dari posisi kesembilan, melakukan start dengan baik. Sayang, ia mendapat perlawanan sengit dari Andrea Iannone (Pramac Ducati) dan Bradley Smith (Monster Yamaha Tech 3).

"Balapan berjalan sangat sulit, karena saya melakukan start dengan baik, namun Andrea dan Bradley sangat kuat saat memasuki tikungan. Mereka memisahkan kami semua dan bahkan mendorong salah satu pebalap keluar jalur," ujarnya kepada MotoGP.com.

Pedrosa juga mengaku mendapat masalah pada ban depan. "Ban depan saya juga bermasalah. Setiap kali saya mencoba lebih agresif, saya tak punya grip. Jadi saya butuh berlap-lap untuk memperbaiki posisi. Sangat disayangkan, karena saya tak mendapat setup yang nyaman," tutupnya.  (mgp/kny)