Andrea Iannone Umumkan 'Kelahiran' Desmosedici GP16

Andrea Iannone Umumkan 'Kelahiran' Desmosedici GP16
Andrea Iannone (c) AFP
- Meski belum meluncurkan tim dan motor secara resmi, terkuak sudah bahwa Ducati Corse menamai motor MotoGP terbaru mereka, Desmosedici GP16. Hal ini diumumkan oleh pebalapnya sendiri, Andrea Iannone melalui akun-akun media sosial miliknya.


Ducati dikabarkan sempat bimbang menamai motor yang akan dikendarai Iannone dan Andrea Dovizioso tersebut musim ini. Ada kabar yang menyatakan bahwa mereka hanya akan memberi nama 'Desmosedici', tanpa nomor seri dan ada pula yang berasumsi bahwa motor itu dinamakan 'Desmosedici GP-X'.


Pada hari Minggu (17/1), Iannone pun mengunggah foto bagian motor Desmosedici GP16 dengan menuliskan kalimat, "Hari ini pada pukul 13.32 telah lahir #Desmosedici baru. Ia sehat dan cantik! Jadi, selamat datang #GP16."


Meski begitu, Iannone dan Dovizioso tak akan mengendarai motor tersebut hingga 1 Februari mendatang, di mana keduanya akan menjalani uji coba pramusim pertama tahun ini bersama para rival mereka di Sirkuit Sepang, Malaysia selama tiga hari.


Sebelum dijajal oleh Iannone dan Dovizioso, dua test rider Ducati Corse, Casey Stoner dan Michele Pirro akan mengendarainya lebih dulu di sirkuit yang sama pada 30-31 Januari nanti. [initial]


 (twr/gpo/kny)