
Aprilia Racing yang sudah dipastikan akan menaungi bintang Moto2, Sam Lowes, juga dikabarkan telah menggaet Aleix Espargaro. Stefan Bradl sendiri telah menyatakan dirinya dipastikan takkan bertahan di pabrikan Italia tersebut, namun Bautista mengaku masih ada peluang untuk bertahan.
"Keputusan final belum diambil," ujar Bautista soal kontrak Espargaro. "Aprilia ingin saya bertahan, tapi mereka sudah menggaet Sam. Mereka menginginkan tiga rider, tapi hanya punya dua motor. Ini situasi yang sulit, bukan? Mereka ingin mempertahankan saya, tapi saya harus berjaga-jaga."
Juara dunia GP125 2006 ini pun mendapat tawaran dari Aspar Team, yang menurunkan dua motor Ducati. Bautista berpeluang menggantikan Eugene Laverty atau Yonny Hernandez. Ia pun mengaku akan diberi motor Desmo16 GP, yang digunakan Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso musim ini.
"Aspar dan Ducati adalah opsi lain. Saya punya dua opsi ini, kita lihat saja nanti. Semoga saya bisa segera mengambil keputusan. Aspar menawarkan GP16, jadi secara teknis ini tawaran bagus. Tapi bekerja dengan tim pabrikan juga sangat baik karena saya bisa merancang motor sesuka saya," tutup Bautista. [initial]
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...