
Bola.net - Pembalap Repsol Honda, Alex Marquez, senang bukan kepalang bisa finis kedua di Le Mans, Prancis, Minggu (11/10/2020) dan meraih podium perdananya di MotoGP. Namun, ia menyatakan tetap bakal berusaha keras meraih hasil terbaik andai pun kakaknya sendiri yang harus ia lawan.
Alex menjadi rider pertama yang mempersembahkan podium kepada Honda musim ini, mengingat pabrikan Sayap Tunggal paceklik podium sejak Marc Marquez absen akibat cedera patah tulang lengan. Meski Marc berada di rumah, Alex mengaku konsisten berkomunikasi dengannya lewat telepon.
Marc juga diakui Alex memberikan bimbingan soal cara mengendalikan ban, namun uniknya mereka tak pernah membicarakan kemungkinan turunnya hujan saat balapan, hingga Alex tak punya referensi terbaik. Nyatanya, ia mampu melakukannya sendiri dan bahkan naik podium.
Advertisement
Selalu Minta Adik Bersenang-senang
"Kami bicara sepanjang pekan balap, kebanyakan soal cara mengendalikan ban. Tapi kami tak pernah membicarakan balapan atau hujan. Ia selalu minta saya senang-senang di atas motor, coba melaju cepat dan konsisten. Usai finis, saya sempat meneleponnya dan ia sangat bahagia untuk saya dan tim," ujar Alex via GPOne.
Lalu, apa yang akan dilakukan Alex andai Marc tak cedera dan turun dalam balapan di Le Mans? Juara dunia Moto3 2014 dan Moto2 2019 ini pun menyatakan takkan peduli, dan akan berusaha menyerang seolah mereka sedang latihan flat track seperti biasa di Sirkuit Alcarras, Spanyol.
Ingin Marc Marquez Cepat Kembali
"Jika Marc ada di trek hari ini, saya akan tetap menyerangnya! Marc jelas rider dengan level yang sangat tinggi, karena ia sangat kuat dan punya banyak pengalaman. Mungkin kami bakal bertarung seperti saat kami latihan di flat track," ungkap Alex.
"Semoga ia segera kembali, karena bertarung dengan rider seperti Marc bikin Anda berkembang dan belajar dewasa, mendapatkan banyak ide berguna. Kita lihat saja nanti kapan ia akan kembali, meski saya sendiri belum tahu," pungkas rider 24 tahun ini.
Alex akan kembali turun lintasan di MotoGP Aragon, Spanyol, yakni sirkuit favorit Marc, pada 16-18 Oktober nanti. Marc sendiri dikabarkan akan kembali balapan akhir pekan ini, namun belum ada tanda-tanda kuat dari Repsol Honda soal kebenarannya.
Sumber: GPOne
Video: Kembali Bergulir, MotoGP 2020 Ketat Terapkan Protokol Kesehatan
Baca Juga:
- Drama Tukar Motor Bikin Jack Miller Marah Besar Gagal Finis di MotoGP Le Mans
- Senasib dengan Alex Marquez, Danilo Petrucci Legawa Terdepak dari Ducati Team
- Momen Haru Danilo Petrucci dapat Kejutan dari Ibu Usai Menangi MotoGP Le Mans
- Alex Marquez: 2 Gelar Dunia, Bukti Saya Layak Bela Repsol Honda
- 3 Kali Gagal Finis Beruntun, Valentino Rossi: 'Nasib Sial' Rupanya Memang Nyata!
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 12 Oktober 2020 13:16
Andrea Dovizioso Syok Dikalahkan 'Marquez' di MotoGP Le Mans
-
Otomotif 12 Oktober 2020 12:21
Marc Marquez pada Sang Adik: Kerja Keras Tak Khianati Hasil!
-
Otomotif 8 Oktober 2020 15:13
Crew Chief Marc Marquez: Terbiasa Menang, Kini Sekadar Coba Raih Poin
-
Otomotif 8 Oktober 2020 12:09
-
Otomotif 7 Oktober 2020 15:45
Menderita saat Cedera, Pecco Bagnaia Berempati pada Marc Marquez
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...