
Bola.net - Sebuah kehebohan terkuak pasca pekan balap MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang akhir pekan lalu. Pada Senin (4/11/2019) beredar video pebalap Aprilia Racing Team Gresini, Aleix Espargaro, menabrak seorang fotografer dengan motor RS-GP miliknya di area pitlane sesaat setelah finis.
Akun Actualites & Avis des Consultants Moto (@actualites_moto) mengunggah video tersebut lewat Twitter dengan menuliskan twit dalam bahasa Prancis yang berarti, "Berada di tempat dan waktu yang salah." Video itu diambil dari arah roof top gedung pit Sirkuit Sepang.
Video tersebut menunjukkan Espargaro tengah melaju di area pitlane dan hendak membelok ke garasi timnya untuk memarkir RS-GP. Belum juga sampai di teras garasi, ia justru menabrak seorang fotografer yang sedang bertugas.
Advertisement
Baik Espargaro maupun fotografer yang belum diketahui identitasnya tersebut tampak tak mengalami cedera berarti, namun rider Spanyol itu tampak sangat marah, seolah mempertanyakan apa yang sedang dilakukan si fotografer.
Picu Perdebatan di Media Sosial
[#MotoGP] 18-GP 🇲🇾 I #Sepang 🏁 #MalaisieGP - 1 au 3 Novembre 2019 I
— Actualités & Avis des Consultants Moto ! (@actualites_moto) November 3, 2019
❌ Être au mauvais endroit au mauvais moment ❗️@AleixEspargaro @ApriliaOfficial @sepangcircuit pic.twitter.com/lkUOOEXfyl
Insiden ini pun memicu perdebatan tersendiri di antara para pengamat dan penggemar balap motor, khususnya MotoGP. Ada yang membela Espargaro, karena ia telah melaju dalam kecepatan rendah dan pandangan rider 30 tahun tersebut diduga terhalang oleh orang-orang yang berseliweran di pitlane.
Beberapa pihak juga menganggap si fotografer seharusnya paham benar bahaya yang ia hadapi ketika bertugas di pitlane, karena selama para pebalap MotoGP belum masuk ke garasi, maka pitlane masih berstatus 'aktif' dan tak sembarang orang boleh beraktivitas di area tersebut.
Di lain sisi, pihak lain menyalahkan Espargaro karena tak bersikap awas saat melaju di pitlane karena banyak fotografer, mekanik, petugas trek, pengelola sirkuit, yang beraktivitas. Ia juga dinilai tak perlu bersikap marah, melainkan meminta maaf kepada si fotografer dan memeriksa kondisinya setelah tabrakan.
Espargaro sendiri telah menanggapi insiden ini lewat Twitter, menyahut cuitan para penggemar MotoGP yang mendiskusikan insiden tersebut.
Berdebat dengan Warganet
Pengguna akun @carmenmrin menyatakan, "Saya melontarkan opini pada peristiwa ini tanpa melakukan cukup pengamatan. Menyatakan bahwa Aleix berperilaku buruk sungguh gila. Tak ada yang memperingatkan Aleix, yang tak melihat fotografer itu karena ada orang lain di tengah pitlane. Keduanya adalah korban dan semestinya bisa saling menghampiri untuk memastikan bahwa mereka baik-baik saja."
Twit ini pun ditanggapi oleh Espargaro. "Saya tak melihat fotografer itu karena ada orang lain berdiri sebelum area tersebut, pandangan saya benar-benar terhalang. Tapi memangnya apa yang dilakukan fotografer itu di tengah pitlane? Pitlane bukan tempat nongkrong untuk minum kopi!!! Untung saja saya sedikit mengerem dan melaju sangat lamban, karena jika tidak..." tulisnya.
Yo no veo al fotografo porque hay otro justo antes que me lo tapa completamente, pero que narices hace ese fotografo hay en medio? El pitlane no es un centro comercial para tomar un cafe!!!! Menos mal que freno un poco y que iba muy despacio porque sino..... https://t.co/PorUN0TWSt
— Aleix Espargaró (@AleixEspargaro) November 4, 2019
Pengguna akun lain, @Lluis_Zuniga, pun menyahut, "Carmen, saya hormati opini Anda. Tapi saya rasa Aleix melaju dengan ragu-ragu. Lalu ia melaju cepat dan menuju ke arahnya (fotografer) untuk membuatnya tahu bahwa apa yang ia lakukan mengganggu. Dia bukan komisioner pit, dia itu pebalap. Ia seharusnya menciptakan ruang lebih lebar, atau melaju lebih lamban. Jelas aksi itu merugikan."
Espargaro, yang membaca twit tersebut pun segera naik pitam, "Ya ampun, Anda pasti bebal sampai bisa menyatakan opini sebarbar itu... Saya melaju 30 km/jam dan saya berbelok di sana karena di situlah garasi saya berada, dan orang-orang itu TIDAK boleh ada di tengah pitlane, toh sudah ada larangannya, dan sudah terbukti saya tak bisa melihatnya, apa Anda pikir saya sengaja menabraknya demi kesenangan? Anda tak tahu apa-apa soal balap motor!"
Madre mia hay q ser ignorante por decir una barbaridad asi... Iba a 30kmh como mucho y giro ahi porque ahi esta mi box, esa gente NO puede estar en medio del pitlane, esta prohibido, y evidentemente que no le veo, o crees q le atropello por gusto? No tienes ni p idea de motos! https://t.co/b6sH7vWLjr
— Aleix Espargaró (@AleixEspargaro) November 4, 2019
Belum ada pernyataan resmi dari pengelola Sirkuit Sepang, Asosiasi Tim Balap Internasional (IRTA), maupun Dorna Sports selaku promotor MotoGP, mengenai peristiwa ini. Sebagai catatan, para pebalap harus berkendara di pitlane dengan kecepatan maksimal 60 km/jam.
Baca Juga:
- Dari Sepang, Jenazah Afridza Munandar Telah Tiba di Indonesia
- Tim-Tim Moto3 Kemalingan di Sepang, Bukan yang Pertama Kali
- Berburu Merchandise Rider Idola di MotoGP Sepang, Malaysia 2019
- Berapa Sih Biaya Nonton MotoGP Malaysia Langsung di Sepang?
- Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Nonton MotoGP Malaysia di Sepang
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 4 September 2019 10:35
-
Otomotif 30 Agustus 2019 14:55
Aprilia Tak Berkembang, Aleix Espargaro Pertimbangkan Pensiun
-
Otomotif 16 Juni 2019 15:25
Hasil Sesi Pemanasan MotoGP Catalunya: Quartararo Catat Waktu Tercepat
-
Otomotif 11 Juni 2019 15:00
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...