Albesiano Akui Aprilia MotoGP Harus Realistis

Albesiano Akui Aprilia MotoGP Harus Realistis
Alvaro Bautista (c) AFP
Bola.net - Manajer Aprilia Racing, Romano Albesiano mengaku bahwa pihaknya yang merger dengan tim Gresini Racing, harus realistis dalam menghadapi MotoGP 2015. Kepada Motomatters, pria Italia ini mengaku Aprilia tak akan menantikan hasil bombastis.

"Kami harus realistis. Kami tak bisa mengharapkan hasil spektakuler tahun ini, tapi kami juga tak mau menjadi yang terbuncit! Kami harus bertarung untuk memeriksa di mana level kami dan untuk meraih progres yang lebih cepat," ujar Albesiano.

Menggunakan jasa dua pebalap berpengalaman, Alvaro Bautista dan Marco Melandri, Aprilia berusaha mengembangkan motor RS-GP. Motor tersebut saat ini masih berbasis motor World Superbike RSV4 dan motor Aprilia CRT (ART) yang digunakan tim IodaRacing.

"MotoGP merupakan proyek jangka panjang kami. Kami tahu tiga tahun adalah waktu ideal untuk kompetitif di MotoGP. Jika kami memulai sekarang, maka kami butuh tiga tahun. Jika kami memulai tahun depan, maka akan jadi empat tahun," pungkas Albesiano. (mm/kny)