'Aksi Salip Marquez-Rossi Bikin MotoGP Menakjubkan'

'Aksi Salip Marquez-Rossi Bikin MotoGP Menakjubkan'
Valentino Rossi dan Marc Marquez (c) AFP
Bola.net - Pimpinan Repsol Honda, Livio Suppo menyatakan bahwa aksi salip yang kerap dilakoni sang anak buah, Marc Marquez dan pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi membuat MotoGP makin seru dan meriah.

Dalam wawancaranya bersama Insella, Suppo mengaku tak keberatan melihat Marquez ngotot melawan Rossi, meski harus menjalani aksi saling salip yang menegangkan dan penuh resiko.

"Kombinasi Marc dan Vale menghadirkan pertunjukan penuh aksi saling salip yang menakjubkan meski juga beresiko besar. Ini bagian dari permainan. Saya rasa tak salah bila mereka ingin saling salip," ujar Suppo.

Pria Italia inipun yakin Marquez akan lebih beringas bila cedera jari kelingking kirinya sudah pulih. "Saya rasa Marc bisa mengalahkan Vale bila ia lebih fit. Pasti pertarungan bisa lebih menantang. Melawan rival adalah hal yang disukai Marc," tutupnya. [initial] (tm/kny)