
Bola.net - - Rider baru Mission Winnow Ducati, Danilo Petrucci mengaku senang bukan kepalang saat akhirnya mendapat kesempatan membela tim pabrikan di MotoGP 2019. Dalam acara peluncuran dan presentasi tim di Neuchatel, Swiss akhir pekan lalu, ia pun mengaku tak sabar untuk memulai musim baru.
Petrucci sejatinya telah membela Ducati sejak 2015, yakni di bawah bendera Alma Pramac Racing. Sejak 2017, ia terus mendapatkan motor Desmosedici spek pabrikan dan sukses meraih lima podium dengan spek tersebut. Atas alasan ini, ia pun ditunjuk sebagai pengganti Jorge Lorenzo yang hijrah ke Repsol Honda.
"2019 musim perdana saya sebagai rider tim pabrikan, jadi saya sangat penasaran dan tak sabar untuk memulainya. Jelas pada periode ini selalu banyak tugas yang harus dikerjakan, tapi saya sangat bersenang-senang dan tak sabar untuk kembali berkendara. Saya telah mempersiapkan diri dengan baik dan senang dapat kesempatan ini," ujarnya via Speedweek.
Advertisement
Lebih Banyak Teknisi
Rider Italia ini memang hanya mendapatkan kontrak berdurasi satu tahun, namun ia sama sekali tak terbebani. Kontrak setahun atau dua tahun, baginya tak memiliki perbedaan besar: ia harus segera membuktikan diri dan meraih hasil baik. Optimisme Petrucci pun melambung, mengingat ia akan didukung langsung oleh para teknisi dan engineer andalan Ducati.
"Dari sudut pandang teknis, level kami jelas lebih tinggi. Tim pabrikan punya lebih banyak orang yang dipekerjakan untuk saya, yang bisa membantu saya. Saya rasa saya juga bisa membantu mereka mengembangkan motor kami," ungkap rider yang akrab disapa Petrux ini.
Senang Atmosfer Kerja Ducati
Selain didukung oleh orang-orang andalan Ducati, Petrucci juga diizinkan memboyong sang crew chief, Daniele Romagnoli dan sang teknisi data, Tomasso Pagano, yang sudah mendampinginya sejak membela Pramac.
"Saya merasa nyaman dengan orang-orang yang bekerja untuk saya. Sejatinya kami sudah bekerja sejak lama karena saya sudah lama pula menjadi rider Ducati. Tapi kini semuanya lebih menyenangkan, dan lebih merah!" pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 21 Januari 2019 14:05
Dovizioso: Jadi Teman Petrucci Lebih Aneh dari Jadi Musuh Lorenzo
-
Otomotif 21 Januari 2019 11:45
-
Otomotif 21 Januari 2019 10:10
Latihan Bareng, Petrucci Beber Alasan Dovizioso 'Berbaik Hati'
-
Otomotif 19 Januari 2019 13:00
-
Otomotif 19 Januari 2019 12:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:05
-
Liga Italia 20 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 05:36
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 05:26
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 05:13
-
Liga Italia 20 Maret 2025 04:58
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...