
Bola.net - Legenda MotoGP, Giacomo Agostini, mengaku bakal ikut bahagia jika rider Repsol Honda, Marc Marquez, bisa mematahkan rekor koleksi 15 gelar dunia yang masih ia pegang sejak 1975. Hal ini ia sampaikan kepada Motorsport.com.
Masih berusia 26 tahun, kini Marquez telah mengoleksi delapan gelar dunia, yang enam di antaranya merupakan gelar MotoGP. Agostini pun menjadi salah satu orang yang yakin bahwa rider Spanyol itu punya peluang besar untuk menyamai atau bahkan mematahkan rekornya kelak.
"Marc masih sangat muda, ia sudah meraih banyak kemenangan dan gelar, serta bisa meraih 15 gelar dunia. Saya bakal senang jika ia melakukannya, karena ia juara sejati. Jika saya tetap memegang rekor itu, saya juga akan sama senangnya," tuturnya.
Advertisement
Sedih Jorge Lorenzo Pensiun
Dalam wawancara yang sama, pria asal Italia ini juga menyampaikan opininya soal keputusan Jorge Lorenzo untuk pensiun dari MotoGP dalam usia 32 tahun akibat cedera punggung berkepanjangan.
Agostini mengaku sedih karena Lorenzo harus gantung helm dalam usia yang masih tergolong muda, namun juga tak memungkiri bahwa kerja samanya dengan Repsol Honda bukanlah kerja sama yang ideal.
"Pensiunnya Jorge sungguh membuat saya terkejut. Saya sangat prihatin melihat seorang juara masih begitu muda harus pensiun. Tapi memperebutkan posisi belakang memang tak baik baginya maupun bagi Honda," ujarnya.
Komentari Valentino Rossi
Agostini juga mengomentari rider Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, yang tahun depan akan berusia 41 tahun dan hingga kini belum menunjukkan tanda-tanda ingin pensiun.
"Entah apa yang diinginkan Vale. Ia akan mengambil keputusan untuk melanjutkan karier atau tidak," pungkas Agostini.
Sementara Lorenzo berlibur di Bali usai memutuskan pensiun, para rider MotoGP lainnya menjalani persiapan seperti biasa untuk 2020, yang akan berlanjut di uji coba pramusim Sepang, Malaysia, pada 7-9 Februari.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 27 November 2019 15:57
Bos Suzuki Kenang Rivalitas Jorge Lorenzo dengan Valentino Rossi
-
Otomotif 27 November 2019 11:50
Performa Maverick Vinales Bikin Valentino Rossi Optimistis Soal Progres Yamaha
-
Otomotif 26 November 2019 12:40
-
Otomotif 20 November 2019 14:55
Valentino Rossi Ungkap Kesan Pertama Kerja Bareng David Munoz
-
Otomotif 20 November 2019 14:32
Yamaha Tak Lagi Bikin Bingung, Valentino Rossi Lempar Pujian
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...