Adaptasi Positif, Vinales Tak Sabar MotoGP Prancis

Adaptasi Positif, Vinales Tak Sabar MotoGP Prancis
Maverick Vinales (c) Suzuki Racing
Bola.net - Debutan MotoGP dari Suzuki Ecstar, Maverick Vinales mengaku sudah tak sabar menanti balapan di Sirkuit Le Mans, Prancis pada 15-17 Mei mendatang setelah mendapatkan banyak pelajaran dari uji coba Jerez, Spanyol awal pekan ini.

Vinales yang merupakan juara dunia Moto3 2013 memang hanya menduduki posisi sembilan tercepat, namun mengaku telah mengalami peningkatan besar di sektor elektronik, setup, traksi dan gaya balap. Ia pun kian optimis.

"Kami meningkatkan kinerja elektronik untuk disesuaikan dengan gaya balap saya. Kami mengalami peningkatan besar. Kami juga sempat menjajal swingarm baru yang memberi kami banyak data. Kami akan terus bekerja seperti ini untuk Le Mans," ujarnya kepada MCN.

Jika sang tandem, Aleix Espargaro yang yakin Le Mans bakal sulit, Vinales justru sebaliknya. "Pengereman saya di Jerez sudah lebih baik dari sebelumnya, jadi saya optimis soal Le Mans karena di sana begitu banyak titik pengereman yang begitu dalam. Le Mans akan menjadi sirkuit yang baik untuk saya," tutupnya. [initial]

 (mcn/kny)