
Bola.net - MotoGP 2019 tampaknya menjadi musim yang bakal diingat dengan tingginya jumlah pembatalan kontrak di antara pebalap dan timnya. Tren ini pun seolah-olah membuat kontrak tak sebegitu berharga.
Uniknya, hal ini tak hanya terjadi di MotoGP, melainkan juga di Moto2 dan Moto3. Beberapa pebalap dan tim juga memutuskan tak melanjutkan kerja sama meski punya kontrak untuk musim depan.
Yang paling mengguncang paddock tentu saja para rider di kelas tertinggi. Di MotoGP, terhitung ada empat pebalap yang batal melengkapi kontraknya untuk musim 2020.
Advertisement
Di Moto2 sendiri ada empat pebalap, sementara di Moto3 ada satu rider yang perpindahannya cukup mencolok karena melibatkan dua tim besar.
Siapa saja sih para pebalap ini? Simak yang berikut ini ya, Bolaneters.
Johann Zarco
Johann Zarco merupakan rider pertama yang menghebohkan paddock MotoGP atas keputusannya meminta KTM untuk memutuskan kontraknya yang sejatinya berdurasi satu tahun karena sulit menjinakkan motor RC16.
Ia mengajukan permohonan ini tepat di seri kandang KTM, MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring. Permintaannya pun dikabulkan oleh KTM, namun uniknya pabrikan yang identik dengan warna oranye itu tak menunggu sampai akhir musim untuk mendepak Zarco.
Zarco dibebastugaskan dari tugas balapan sejak Seri Aragon, Spanyol. Meski gajinya masih akan dibayar sampai bulan Desember, rider 29 tahun itu diperbolehkan KTM untuk membela tim lain jika memang ada kesempatan.
Jorge Lorenzo
Jorge Lorenzo pun membawa kehebohan selanjutnya. Usai mengalami kecelakaan hebat di MotoGP Assen, Belanda, pada Juni, ia mengalami keretakan tulang belakang dan cedera ini tak kunjung sembuh dan ia mulai meragukan kariernya.
Berkali-kali membantah ingin pensiun, Lorenzo justru mengumumkan keputusannya untuk gantung helm dari MotoGP pada akhir musim ini. Padahal, kontraknya dengan Repsol Honda semestinya masih akan berlangsung sampai akhir 2020 mendatang.
Usai mengumumkan keputusannya untuk pensiun, Lorenzo pun mengaku merasa lega dan bebas dari segala tekanan kompetisi, serta kini bisa fokus memulihkan diri dari cedera punggungnya.
Karel Abraham
Menyusul batalnya Zarco menjadi pengganti Lorenzo di Repsol Honda, Reale Avintia Racing, dengan dukungan dari Ducati Corse, bertekad untuk menggaet rider Prancis tersebut, meski Zarco telah menunjukkan rasa ogah-ogahannya karena Avintia bukan tim papan atas.
Meski begitu, tekad Avintia dan Ducati tampaknya begitu besar, hingga Avintia mendepak Karel Abraham, yang sejatinya masih punya kontrak sampai akhir 2020. Abraham mengaku kontraknya diputus sepihak lewat surel hanya beberapa hari usai uji coba pascamusim di Valencia.
Belum mendapatkan kejelasan dari Avintia, Abraham pun mengumumkan pensiun dari MotoGP pada hari Sabtu (23/11/2019), hanya dua hari sebelum uji coba pascamusim kedua di Jerez digelar.
Brad Binder
Juara dunia Moto3 2016 dan runner up Moto2 2019, Brad Binder, sempat diumumkan naik ke MotoGP pada 2020 bersama Red Bull KTM Tech 3. Tanda tangan kontrak bahkan sudah dilakukan di Sachsenring, Jerman, pada Juli, tepat sebelum rehat musim panas.
Hengkangnya Zarco pun membuat KTM harus putar otak mencari penggantinya di Red Bull KTM Factory Racing. Miguel Oliveira pun sempat menjadi kandidat terkuat, namun kesalahpahaman dan miskomunikasi antara dirinya dan KTM membuat kesepakatan batal diraih.
Di lain sisi, Binder, alih-alih membela Tech 3, justru dipromosikan ke tim pabrikan sebagai pengganti Zarco. Hal ini pun membuat Manajer Tim Tech 3, Herve Poncharal, kecewa berat karena harus kehilangan rider Afrika Selatan berusia 24 tahun tersebut.
Iker Lecuona
Mengingat Binder dicomot oleh tim pabrikan KTM dan Hafizh Syahrin kembali ke Moto2, Tech 3 pun harus putar otak untuk mencari alternatif lain. Poncharal pun ngotot mendapatkan izin dari KTM untuk menggaet rider Moto2 Iker Lecuona, rider 19 tahun asal Spanyol.
Pilihan Poncharal ini membuat banyak pihak terheran, karena selain masih sangat muda, Lecuona baru pernah meraih dua podium tanpa kemenangan, ia juga baru tiga tahun bergelut di arena road race, karena sebelumnya berkecimpung di disiplin supermoto.
Tak hanya itu, Lecuona sejatinya telah menandatangani kontrak dengan Red Bull KTM Ajo di Moto2, sebagai pengganti Binder yang akan naik ke MotoGP. Usai direstui dari KTM, Lecuona akhirnya benar-benar naik ke MotoGP bersama Tech 3 dan batal membela Ajo di Moto2.
Alex Marquez
Pensiunnya Lorenzo pun membuat Repsol Honda harus pusing tujuh keliling mencari penggantinya. Zarco sempat jadi kandidat utama karena membela LCR Honda di tiga seri terakhir musim ini, namun akhirnya pilihan Honda jatuh kepada Alex Marquez, yang juga adik Marc Marquez.
Uniknya, rider berusia 23 tahun itu sejatinya telah lebih dulu menandatangani perpanjangan kontrak dengan Estrella Galicia 0,0 Marc VDS untuk Moto2 2020, usai ia batal meraih kesepakatan dengan Pramac Racing untuk naik ke MotoGP.
Meski begitu, Repsol Honda berdalih bahwa perekrutan Marquez sudah sesuai dengan keinginan mereka mencari rider muda untuk pertama kalinya sejak Marc Marquez pada 2013, apalagi Marquez merupakan juara dunia Moto3 2014 dan Moto2 2019.
Augusto Fernandez
Hengkangnya Alex Marquez ke Repsol Honda di MotoGP, EG 0,0 Marc VDS dapat giliran pusing mencari penggantinya. Mereka sempat serius mempertimbangkan Zarco, namun batal akibat ia didekati Avintia dan Ducati.
Tim Belgia ini juga dikabarkan mendekati juara dunia Moto3 2012 dan WorldSSP 2018 yang juga rider WorldSBK, Sandro Cortese, namun ia lebih cenderung ingin bertahan di WorldSBK. Pilihan Marc VDS pun akhirnya jatuh ke rival sengit Marquez tahun ini, Augusto Fernandez.
Hal ini pun membuat banyak pihak terkejut karena Fernandez sejatinya telah memegang perpanjangan kontrak dengan Pons Racing untuk Moto2 2020. Sayangnya, belum ada keterangan dari kedua belah pihak mengapa mereka memutuskan berpisah.
Tetsuta Nagashima
Tetsuta Nagashima merupakan salah satu rider yang cukup bersinar di Moto2 musim ini. Meski gagal meraih podium, rider Jepang ini pun kerap mengancam persaingan papan atas.
Uniknya, ia justru terdepak dari ONEXOX TKKR SAG Team, meski sejatinya telah memiliki kontrak untuk musim depan. Ia justru digantikan oleh debutan asal Malaysia, Kasma Daniel.
Sempat terkatung-katung, Nagashima akhirnya mendapat tempat di Red Bull KTM Ajo, yang ditinggalkan Lecuona ke MotoGP. Tak hanya itu, ia juga menjadi anggota pertama dari KTM GP Academy.
Raul Fernandez
Pebalap muda asal Spanyol, Raul Fernandez, juga mengundang perhatian pada paruh kedua musim ini, karena ia secara mendadak pindah ke Red Bull KTM Ajo untuk Moto3 2020.
Padahal, Fernandez tadinya punya kontrak dengan Angel Nieto Team yang baru akan habis pada akhir 2020. Meski begitu, belum ada keterangan resmi baik dari Fernandez maupun Angel Nieto Team soal alasan mereka berpisah.
Baca Juga:
- Lebih Berpikir Terbuka, Perubahan Terbesar Yamaha di MotoGP
- Marc Marquez Sukses Jalani Operasi Bahu di Barcelona
- Bos Suzuki Kenang Rivalitas Jorge Lorenzo dengan Valentino Rossi
- Andrea Dovizioso, Inspirasi Aleix Espargaro Pimpin Aprilia di MotoGP
- Performa Maverick Vinales Bikin Valentino Rossi Optimistis Soal Progres Yamaha
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 25 November 2019 10:15
Mendadak Gantikan Alex Marquez, Augusto Fernandez Bela Marc VDS
-
Otomotif 22 November 2019 15:45
Ditinggal Marquez dan Gagal Gaet Zarco, Marc VDS Incar Cortese?
-
Otomotif 20 November 2019 11:00
-
Otomotif 17 November 2019 19:44
-
Otomotif 17 November 2019 19:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:38
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 18:35
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:32
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:31
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...