5 Kegiatan 'Seru' Mekanik Yamaha Selama Valentino Rossi Absen Karena Covid-19

5 Kegiatan 'Seru' Mekanik Yamaha Selama Valentino Rossi Absen Karena Covid-19
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi (c) Yamaha

Bola.net - Mengingat Valentino Rossi terpaksa absen dari MotoGP Aragon dan Teruel di Sirkuit MotorLand Aragon, Spanyol, pada 16-18 dan 23-25 Oktober lalu, para anggota krunya di Monster Energy Yamaha, termasuk sang mekanik, Alex Briggs, jadi tak banyak kegiatan dan pekerjaan untuk dilakukan selama dua pekan.

Rossi diketahui positif terinfeksi Covid-19 pada Kamis (15/10/2020), empat hari setelah pulang dari Le Mans, Prancis, menuju Tavullia, Italia. Saat hendak berangkat ke Aragon, pada hari yang sama, ia bangun tidur dengan tubuh yang pegal-pegal dan demam. Usai menjalani tes PCR, ternyata ia terserang Covid-19.

Rossi pun absen dari Seri Aragon dan menjalani isolasi mandiri di rumah. Menurut hukum Italia, seseorang yang positif Covid-19 juga wajib menjalani isolasi selama 10 hari, jadi Rossi tetap tak bisa hadir dalam MotoGP Teruel. Yamaha juga tak bisa menurunkan rider pengganti, jadi para mekanik Rossi pun harus 'menganggur'.

1 dari 7 halaman

Tetap Mondar-Mandir di Paddock Aragon

Tetap Mondar-Mandir di Paddock Aragon

Valentino Rossi dan Alex Briggs (c) Yamaha

Briggs yang berasal dari Australia, bersama mekanik-mekanik Rossi lainnya, termasuk Brent Stephens yang berasal dari Selandia Baru, harus bertempat tinggal di Andorra selama musim berlangsung dan baru bisa mudik setelah MotoGP Portimao, Portugal, digelar pada 20-22 November mendatang.

Meski Rossi absen, Briggs dan Stephens pun tetap berkegiatan di paddock sirkuit dalam MotoGP Aragon dan Teruel, walau tak melakukan pekerjaan balap seperti biasa. Lewat akun Twitternya, Briggs pun memamerkan kegiatan apa saja yang ia jalani selama Rossi absen.

Belum diketahui kapan Rossi akan kembali balapan, namun Yamaha berharap kondisinya sudah membaik dan ia negatif Covid-19 saat MotoGP Eropa digelar di Valencia pada 6-8 November. Selama menunggu Rossi kembali, inilah lima kegiatan 'seru' Briggs di sirkuit selama The Doctor absen.

2 dari 7 halaman

Nonton dari tepi trek untuk pertama kali dalam 28 tahun.

Briggs sudah bekerja di paddock MotoGP sejak ia masih menjadi mekanik Daryl Beattie, Mick Doohan, dan Valentino Rossi. Mengingat ia belum bisa kembali ke Australia sebelum musim berakhir, ia pun tetap mondar-mandir di paddock dan untuk pertama kalinya dalam 28 tahun, ia menonton pekan balap dari tepi trek. Ia juga menyempatkan memotret aksi para rider di lintasan.

3 dari 7 halaman

Pertama kalinya lihat cara kerja operasi TV untuk siaran MotoGP.

Dalam pekan balap MotoGP Aragon, Briggs dan para kru Rossi lainnya diundang untuk melihat kerja di balik layar mengenai operasi siaran televisi MotoGP. Sayangnya, ia tak diperbolehkan untuk mengunggah foto-foto yang ia ambil ke media sosial. Menurutnya, operasi NASA di Houston, Amerika Serikat, kalah dibandingkan kecanggihan teknologi siaran MotoGP.

4 dari 7 halaman

Mendukung tim Maverick Vinales di garasi.

Meski Rossi dan Maverick Vinales merupakan rival di lintasan, mereka merupakan tandem dan tentu saling bahu-membahu membantu Monster Energy Yamaha dan Yamaha meraih poin sebanyak mungkin demi merebut gelar dunia tim dan konstruktor. Dalam pekan balap MotoGP Teruel, Briggs pun memilih menonton sesi dalam garasi untuk mendukung Vinales dan krunya.

5 dari 7 halaman

Analisa faktor-faktor yang memengaruhi pekan balap.

Selama pekan balap MotoGP Teruel, Briggs berkali-kali memberikan informasi berharga bagi para penggemar MotoGP. Seperti cuaca, suhu udara dan lintasan, dan gambaran grip lintasan untuk ban balap.

6 dari 7 halaman

Jadi saksi kecelakaan Jack Miller dan Brad Binder.

Selain kemenangan Franco Morbidelli di MotoGP Teruel, Jack Miller dan Brad Binder juga jadi sorotan dalam balapan tersebut. Kedua rider berusia 25 tahun ini diketahui bertabrakan keras di Tikungan 2 tepat pada lap pembuka. Briggs kebetulan ada di area tersebut dan menyaksikan kecelakaan mereka secara langsung.

Sumber: Twitter/Alex__Briggs