2 Pembalap Gresini Racing MotoGP Meriahkan Jakarta Meet & Ride 2023

2 Pembalap Gresini Racing MotoGP Meriahkan Jakarta Meet & Ride 2023
Fabio di Giannantonio dan Alex Marquez saat menjalani parade di Jakarta, Indonesia, Selasa (7/2/2023). (c) ExxonMobil

Bola.net - Dua pembalap tim Gresini Racing yang berlaga di MotoGP 2023, Fabio di Giannantonio dan Alex Marquez, memeriahkan Jakarta Meet & Ride 2023 di Senayan Park, Jakarta, Selasa (7/2/2023). Acara ini terselenggara berkat kerja sama antara PT Exxon Mobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) melalui merek Federal Oil dan tim Gresini Racing.

Acara Jakarta Meet & Ride 2023 diisi berbagai kegiatan menarik dan melibatkan banyak pihak. Mulai dari konsumen, komunitas, bengkel serta distributor rekanan, dan awak media.

Kegiatan diawali dengan sesi jumpa fans dengan Fabio dan Alex. Kemudian kedua pembalap itu diajak oleh Federal Oil melakukan city riding, mengunjungi salah satu bengkel rekanan yaitu Federal Oil Center (FOC) Adi Motor di sekitaran Palmerah, dan ditutup dengan riding bersama menjajal jalanan Ibu Kota.

"Selain dukungan kepada Tim Gresini Racing MotoGP dan juga memberikan pengalaman bertemu langsung dengan para pembalap, kegiatan ini juga bertujuan sebagai sarana untuk memperkenalkan, dan mempererat hubungan antar jaringan yang dimiliki oleh Federal Oil saat ini," ujar Market Development Director PT EMLI, Sri Adinegara, dalam rilis yang diterima Bola.net, Rabu (8/2).

1 dari 1 halaman

Apresiasi dari Federal Oil

Apresiasi dari Federal Oil

Jakarta - Meet & Ride 2023 oleh Federal Oil (c) ExxonMobil

Sri bersyukur seluruh rangkaian kegiatan Jakarta Meet&Ride 2023 bersama Fabio dan Alex berjalan lancar. Ia pun menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang membantu kesuksesan acara.

Sri berharap melalui kegiatan ini, banyak fans MotoGP, riders, dan konsumen Federal Oil senang. Ia juga mengatakan, perusahaannya bakal selalu memberikan yang terbaik.

"Terima kasih kepada seluruh pemangku kepentingan yang telah mendukung kegiatan ini, sehingga acara bisa berjalan dengan baik dan lancar. Semoga ini mampu memberikan dampak positif terhadap merek Federal Oil, dan memberikan pengalaman yang tidak terlupakan,” ucap Sri.

Adapun, ini bukan kali pertama Federal Oil menggelar kegiatan tersebut. Acara serupa pernah dilakukan pada 2016 dan 2019.