Video: Yaya Toure Pukul Kepala Hazard Berkali-kali

Video: Yaya Toure Pukul Kepala Hazard Berkali-kali
Hazard dan Toure. (c) mcfc/ytb
Bola.net - Yaya Toure tertangkap kamera memukul bagian belakang kepala Eden Hazard berkali-kali di lorong ruang ganti di Etihad Stadium, Minggu (21/09) kemarin.

Hari Minggu kemarin, Manchester City dan Chelsea memang saling bentrok. Dengan status sebagai sesama tim besar dan kandidat tim calon juara, tensi laga itu diperkirakan bakal meninggi. Namun, apa yang dilakukan Toure pada Hazard ini justru mementahkan anggapan tersebut.

Toure memang memukuli Hazard dari arah belakang ketika tengah berada di lorong menuju lapangan. Namun, tamparan itu hanyalah aksi keisengan pemain asal Pantai Gading itu saja. Ia tak benar-benar serius memukul pemain Belgia tersebut dan bahkan terlihat bahwa ia memang berniat jahil. Hazard sendiri sempat tampak kaget, namun ia juga tak marah dengan aksi iseng gelandang The Citizen itu.

Apa yang dilakukan Toure itu bahkan cukup mengundang tawa, terlebih jika melihat reaksi yang diperlihatkan Hazard.

Simak videonya berikut ini:

 (ytb/dim)