Video: Valentino Rossi Pamerkan 'Museum Rahasia' VR46, Penuh Memorabilia

Video: Valentino Rossi Pamerkan 'Museum Rahasia' VR46, Penuh Memorabilia
Valentino Rossi dalam video 'Valentino's Secret Room' yang dirilis Dainese. (c) Dainese

Bola.net - Pebalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Valentino Rossi, mencuri perhatian dengan memamerkan 'museum rahasia'-nya dalam video yang dirilis oleh apparel perlengkapan balap asal Italia, Dainese, pada Kamis (27/2/2020).

Rossi yang telah menggunakan baju balap Dainese dan helm AGV sejak 1993, mengaku senang mengumpulkan berbagai memorabilia yang pernah ia pakai di sepanjang kariernya, baik saat masih turun di kejuaraan Italia, Eropa, maupun Grand Prix, termasuk MotoGP.

Ia pun mengumpulkan semua benda tersebut, termasuk trofi, sepatu balap, kneeslider, miniatur, topi podium, dalam sebuah ruangan bawah tanah yang tak diketahui siapa pun kecuali orang-orang terdekatnya.

Berikut episode pertama dari empat video'Valentino's Secret Room', yang dirilis oleh Dainese dan bisa disaksikan di IGTV dan YouTube.

View this post on Instagram

No one had ever been there before. Welcome to @valeyellow46’s Secret Room, ep. 1/4 #dainese #dainesecrew #VR46

A post shared by Dainese (@daineseofficial) on