Bola.net - Salah satu momen mengharukan dari acara spesial Testimonial Day Greysia Polii di Istora Senayan, Minggu (12/6/2022), adalah victory lap. Momen itu semakin mengharukan dengan iringan lagu "Berkibarlah Bendera Negeriku" karya musisi almarhum Gombloh yang dibawakan Raisa.
Greysia Polii membawa bendera Merah Putih berkeliling di dalam Istora Senayan. Ia menyapa mulai dari suporter, hingga para pemain, baik dalam dan luar negeri, dan pelatih. Tidak lupa ia memeluk sang ibunda, Evie Pakasi, yang juga turut hadir.
Pelukan hangat Greysia Polii juga untuk rekannya yang membawanya meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, yaitu Apriyani Rahayu. Pelatih Eng Hian juga dipeluk oleh Greysia Polii.
Advertisement
Momen tersebut semakin mengharukan karena lagu yang mengiringi saat Greysia Polii menglilingi Istora Senayan dengan bendera Merah Putih. Lagu yang mengiringi berjudul "Berkibarlah Bendera Negeriku", yang dibawakan oleh Raissa.
Momen mengharukan sebelumnya juga terjadi pada awal acara Testimonial Day. Ketika itu hadir sebuah video perjalanan karier Greysia Polii. Di didalan video diceritakan sepak terjangnya kala memulai segalanya sejak berusia lima tahun. Seluruh penonton di Istora Senayan menyaksikan dengan penuh hikmat, terutama pada bagian di mana Greysia Polii mengalami masa sulit.
"Saya capek, letih, dan sering merasa kalau saya sudah tidak sanggup lagi," bunyi narasi video tersebut ketika diceritakan mengenai masa-masa jatuh Greysia Polii.
Disadur dari: Bola.com/Okie Prabhowo, 12 Juni 2022
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:30
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
-
Otomotif 20 Maret 2025 14:00
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...