Video: Tendangan Bek Ini Sukes Kenai Burung Yang Sedang Terbang

Video: Tendangan Bek Ini Sukes Kenai Burung Yang Sedang Terbang
Ilustrasi seekor burung yang melintas dalam laga Dunfermline vs Hibernian (c) AFP
Bola.net - Sebuah insiden unik terjadi dalam laga persahabatan antara dua klub Skotlandia, Dunfermline dan Hibernian pekan lalu (16/07). Dalam laga yang berkesudahan imbang tanpa gol tersebut, bek Hibernian, Callum Booth secara tidak sengaja sukses menembak burung yang terbang di atas lapangan!



Saat itu, Booth tengah mengalami situasi terjepit di daerah pertahanan sendiri. Tak ingin mengambil resiko, ia pun akhirnya menendang bola sekeras-kerasnya.

Bola melambung tinggi, dan sempat berubah arah karena menghantam seekor burung. Beruntung tak timbul korban jiwa, karena burung tersebut berhasil kembali terbang setelah sempat limbung sesaat akibat terkena hantaman bola.[initial]

 (yt/mri)