Video: Sadis, Bek Barca Ini Rebut Bola Pakai Backheel

Video: Sadis, Bek Barca Ini Rebut Bola Pakai Backheel
Iniesta, Suarez, dan Umtiti. (c) AFP

Bola.net - - berhasil melangkah ke semifinal Copa del rey 2017-18. Dalam pertandingan perempat final, mereka berhasil meraih kemenangan agregat 2-1 atas rival satu kota mereka; .

Dalam pertandingan leg pertama di Cornella-El Prat, Espanyol berhasil meraih kemenangan tipis 1-0. Dalam pertandingan leg kedua di Camp Nou, Barca sukses membalik kedudukan dengan kemenangan 2-0.

Dalam pertandingan ini, pertahanan Barca sukses menghalau setiap upaya serangan Espanyol. Salah satu intersep paling spektakuler dalam pertandingan ini dilakukan oleh Samuel Umtiti. Leo Baptistao menggiring bola sendirian dan sudah berhasil melewati Gerard Pique. Umtiti yang jadi orang terakhir di pertahanan melakukan intersep dengan luar biasa. Ia memotong jalur lari Baptistao dan kemudian merebut bola dengan teknik backheel. Berikut videonya:

Umtiti sendiri belum lama kembali dari cedera. Selama ia absen musim ini, posisinya digantikan oleh Thomas Vermaelen yang saat ini ganti mengalami cedera.