Video: Pukul Godin, Ronaldo Dapatkan Kartu Kuning

Video: Pukul Godin, Ronaldo Dapatkan Kartu Kuning
Aksi Ronaldo dalam laga kontra Atletico semalam (22/08)
Bola.net - Sebuah insiden yang cukup menghebohkan terjadi di penghujung laga leg kedua Piala Super Spanyol antara Atletico Madrid kontra Real Madrid di Vicente Calderon semalam (22/08). Di masa injury time, bintang El Real Cristiano Ronaldo tertangkap kamera memukul kepala defender Los Rojiblancos, Diego Godin.

Peristiwa tersebut terjadi saat tengah terjadi duel bola udara di kotak penalti Atletico. Ronaldo nampak frustrasi mendapatkan pengawalan ketat Godin, ditambah lagi Los Blancos tengah kehabisan waktu untuk mengejar ketertinggalan 0-1 usai terciptanya gol Mario Mandzukic di menit kedua.

Wasit David Fernandez yang memimpin laga memberikan CR7 kartu kuning atas insiden tersebut.



Atletico sendiri akhirnya keluar sebagai pemenang Piala Super Eropa berkat kemenangan agregat 2-1.[initial]

  (yt/mri)