Video: Pramac Racing Luncurkan Corak Baru di MotoGP 2020

Video: Pramac Racing Luncurkan Corak Baru di MotoGP 2020
Ducati Desmosedici GP20 milik Pramac Racing (c) Pramac Racing

Bola.net - Pramac Racing akhirnya meluncurkan skuad dan memamerkan corak barunya dalam menyambut MotoGP 2020 pada Kamis (5/3/2020). Acara ini pun 'digelar' lewat media sosial, baik Facebook, Instagram, maupun YouTube akibat merebaknya wabah virus corona di Italia.

Tadinya acara peluncuran ini hendak digelar di Sirkuit Losail, Qatar, pada Rabu (4/3/2020), namun dibatalkannya aksi kelas MotoGP akhir pekan ini membuat Pramac Racing harus putar otak mencari tanggal pengganti.

Kembali menaungi Jack Miller dan Francesco Bagnaia, Pramac Racing punya corak sangat berbeda dibanding tahun lalu, meski masih mengandalkan warna merah dan biru. Corak yang didesain oleh Centro Stile Lamborghini ini, kini memberikan porsi lebih besar untuk warna merah yang merupakan warna khas Ducati.

Berikut video peluncuran corak baru Pramac Racing untuk MotoGP 2020.

View this post on Instagram

@motogp @jackmilleraus @pecco63 @ducaticorse #pramacracing #ForzaDucati #MotoGP

A post shared by Pramac Racing MotoGP (@pramacracing) on