Video: Parodi Rooney Didapuk Jadi James Bond

Video: Parodi Rooney Didapuk Jadi James Bond
Wayne Rooney, The Next James Bond? (c)
Bola.net - Anda bisa bayangkan bagaimana sosok Wayne Rooney jika menjadi agen 007, James Bond? Well, jika Anda tak punya gambaran, saksikan saja klip berikut ini.

Sebuah video dikompilasi dari berbagai nukilan iklan yang dibintangi bomber Manchester United itu oleh Huffington Post Comedy. Digabungkan dengan klip dari film Bond terbaru, SKYFALL jadilah sebuah parodi yang asyik untuk disimak.

Penampilan Rooney sendiri dalam klip ini, yang ditemani Ryan Giggs dan Patrice Evra, disebut 'sangat buruk'. Namun silakan Anda nilai sendiri apakah Wazza pantas menjadi Bond berikutnya menggantikan Daniel Craig.

 (huff/row)