
Bola.net - - Gelandang Real Madrid Marco Asensio mengerjai kiper Manchester United David De Gea dengan menyapanya memakai nama 'Karius'.
Setan Merah baru saja bersua dengan Los Blancos di partai lanjutan International Champions Cup 2018. Keduanya bertempur di Hard Rock Stadium, Rabu pagi WIB.
Pertandingan itu sendiri berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Setan Merah.
Gol-gol MU dicetak oleh Alexis Sanchez dan Ander Herrera. Sementara satu-satunya gol Madrid dicetak oleh Karim Benzema.(twt/dim)
1 dari 2 halaman
Panggilan Karius
Sebelum pertandingan dimulai, De Gea dan De Gea bertemu di lorong stadion. Saat itulah aksi jahil gelandang 22 tahun ini dimulai.
Ia melihat De Gea cukup jauh di depannya. Dengan spontan, ia kemudian memanggilnya, "Karius, Karius, Karius!"
Karius yang dimaksud adalah Loris Karius. Kiper asal Jerman ini jadi terkenal setelah melakukan blunder di final Liga Champions saat Madrid bermain melawan Liverpool.
Berikut videonya:
Marco Asensio calling David de Gea "Karius" as the players were in the tunnel for the Real Madrid vs Man Utd friendly. pic.twitter.com/4ctVx7jZu7
— Anfield Express (@AnfieldExpress) August 1, 2018
2 dari 2 halaman
Asal Mula 'Karius'
Ada alasan mengapa Asensio memanggilnya Karius. Hal ini tak lepas dari blunder yang dilakukan oleh De Gea di Piala Dunia 2018 kemarin.
Saat itu, De Gea melakukan blunder di petandingan lawan Portugal. Ia gagal menangkap tendangan kaki kiri Cristiano Ronaldo.
Padahal tendangan kaki kirinya itu rendah dan harusnya mudah diantisipasi. Pada akhirnya Spanyol hanya bisa bermain imbang 3-3 kontra Portugal.
Menurut kalian wahai Bolaneters, aksi Asensio ini lucu nggak sih? Silahkan berkomentar, tapi dengan santun ya.
[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 1 Agustus 2018 23:34
-
Liga Champions 1 Agustus 2018 21:54
-
Liga Spanyol 1 Agustus 2018 21:33
-
Liga Inggris 1 Agustus 2018 17:30
-
Editorial 1 Agustus 2018 16:43
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...