Video: Lawan City, Messi Simpan Tenaga untuk Clasico?

Video: Lawan City, Messi Simpan Tenaga untuk Clasico?
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Lionel Messi mungkin tidak terlalu serius dalam menghadapi pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions, yang bakal mempertemukan Barcelona dengan Manchester City di Camp Nou dini hari nanti.

Pasalnya, Barcelona sudah unggul 2-1 secara agregat berkat kemenangan di leg pertama dan di akhir pekan ini, mereka sudah dinanti laga vital melawan Real Madrid di La Liga.

Dalam video latihan Messi yang belum lama ini dirilis oleh AS, Messi terlihat tak antusias menjalani latihan seperti rekan setim yang lainnya. Mungkinkah sang pemain menyimpan tenaga untuk El Clasico?



Jangan lupa berikan komentar kalian di kolom yang sudah tersedia Bolaneters. [initial]

 (yt/rer)