Video: Kumpulan Insiden di Gala Ballon d'Or

Video: Kumpulan Insiden di Gala Ballon d'Or
Insiden-insiden kecil warnai gala Ballon d'Or. (c) AFP
Bola.net - Malam gala Ballon d'Or ternyata menyisakan beberapa cerita unik. Ada yang hanya sebatas cerita, ada pula yang berhasil direkam oleh kamera.

Di balik kemeriahan malam penuh gemerlap bintang-bintang terbaik sepakbola itu, ada berbagai insiden yang terekam kamera. Berikut adalah beberapa di antaranya.  (101/yt/hsw)
1 dari 3 halaman

Messi Tertawai Ronaldo

" title="Messi Tertawai Ronaldo" alt="Messi Tertawai Ronaldo" width="688" height="430"/>

yt

Insiden ini terjadi sesi tanya jawab dengan para wartawan menjelang gala. Tiga finalis bergantian menjawab pertanyaan dari para wartawan. Saat Cristiano Ronaldo memberikan penjelasan mengapa ia tidak memilih pemenang Ballon d'Or, Messi tak kuasa menahan tawa.

Ronaldo mengakui bahwa dirinya tak memilih tahun ini karena harus menjalani pengobatan akibat pelipisnya yang robek saat bermain melawan Levante. Ronaldo terkendala bahasa dan kesulitan memberikan jawaban yang jelas.

2 dari 3 halaman

Guardiola Cueki Ronaldo

" title="Guardiola Cueki Ronaldo" alt="Guardiola Cueki Ronaldo" width="688" height="430"/>

yt

Ronaldo mendapatkan perlakuan tan mengenakkan. Kali ini datangnya dari Pep Guardiola. Ronaldo yang lewat di belakang Guardiola menyapa eks pelatih Barca itu. Namun bukannya membalas sapa Ronaldo, Guardiola malah memalingkan mukanya sesaat setelah mengetahui siapa yang menepuk pundaknya.

3 dari 3 halaman

Casillas Colek Pantat Ronaldo

" title="Casillas Colek Pantat Ronaldo" alt="Casillas Colek Pantat Ronaldo" width="688" height="430"/>

yt

Kali ini Ronaldo yang kita bicarakan adalah Ronaldo yang merupakan legenda Brasil. Iker Casillas nampaknya cukup senang bisa bertemu lagi dengan kawan lamanya itu. Sepertinya Casillas dan Ronaldo memiliki hubungan yang cukup baik karena begitu bertemu, Casillas langsung mengerjai Ronaldo.

Simpel saja, Casillas mencolek pantat Sang Fenomena... di malam gala Ballon d'Or!