Video: Ketika Valentino Rossi dan Luca Marini Saling Tanya Jawab

Video: Ketika Valentino Rossi dan Luca Marini Saling Tanya Jawab
Valentino Rossi dan Luca Marini (c) Yamaha/VR46

Bola.net - Tahun 2021 akan menjadi musim balap yang dinanti-nantikan Valentino Rossi dan Luca Marini. Betapa tidak? Meski usia mereka terpaut 18 tahun, kakak beradik untuk pertama kalinya akan turun di kelas balap yang sama, yakni di MotoGP.

Untuk menyambut kedatangan Marini dan tergoresnya sejarah baru, Dainese pun baru-baru ini merilis video 'wawancara ganda' antara Rossi dan Marini, yang saling tanya jawab soal banyak hal, baik hal-hal di dalam maupun di luar lintasan.

Mereka pun membahas program latihan mereka di Motor Ranch, seberapa besar pengaruh VR46 Riders Academy untuk kehidupan pribadi dan karier mereka, dan bahkan saling tanya soal siapa yang menjadi anak favorit dari sang ibunda, Stefania Palma.

Berikut video 'The MotoGP Brothers: LM97 vs VR46' yang dirilis oleh Dainese lewat Instagram pada Rabu (16/12/2020).