Video: Kalah, Eks Bek Milan Ini Pukul Lawan dan Picu Perkelahian

Video: Kalah, Eks Bek Milan Ini Pukul Lawan dan Picu Perkelahian
Adil Rami. (c) AFP

Bola.net - - Pertandingan besar tersaji akhir pekan ini dalam ajang Ligue 1. Olympique Marseille menjamu Lyon di Velodrome dalam matchday 30 Ligue 1 musim ini.

Dalam laga ini, Lyon berhasil menang dramatis dengan skor 3-2. Gol kemenangan Lyon dicetak oleh Memphis Depay pada injury time. Hal itu sepertinya tak bisa diterima dengan baik oleh para pemain tuan rumah.

Saat wasit meniup peluit panjang tanda laga usai, Adil Rami memukul perut Marcelo Guedes dan kericuhan pun terjadi. Perselisihan berjalan panjang sampai di lorong menuju ruang ganti. Berikut videonya.

Rami sebenarnya adalah bek yang sangat berpengalaman. Ia pernah bermain bagi klub-klub besar seperti AC Milan, Valencia dan Sevilla.