Video: Joe Hart Ternyata Miliki Skill dan Trik Istimewa!

Video: Joe Hart Ternyata Miliki Skill dan Trik Istimewa!
(c) #5 Magazine
Bola.net - Pernahkah Bolaneters menyaksikan iklan sebuah produk minuman yang menampilkan kiper Manchester City, Joe Hart memiliki banyak tangan untuk menjaga gawangnya?

Well, itu memang hanya efek grafis saja, tapi Hart baru-baru ini membuktikan jika ia bisa mencegah gawangnya dari kebobolan, meski mendapat beberapa tembakan dalam waktu bersamaan.

Hal tersebut ia perlihatkan kala menjadi bintang tamu dua freestyler beken Inggris, Billy Wingrove dan Jeremy Lynch dalam edisi terkini majalah bikinan Rio Ferdinand, #5.

Selain penyelamatan tersebut, Hart juga memamerkan beberapa aksi unik lainnya, antara lain penyelamatan scorpion kick ala Rene Higuita, serta melemparkan bola dari jarak yang cukup jauh dan mengenai mistar gawang.

Penasaran dengan aksi fantastis Joe Hart? Berikut video selengkapnya.



Bagaimana menurut Bolaneters? [initial]

 (5mag/pra)