Bola.net - Kiper Timnas Indonesia U-22, Ernando Ari, membeberkan bagaimana cara skuad Merah Putih mendepak Vietnam U-22 dari cabor sepak bola putra SEA Games 2023.
Timnas Indonesia U-22 sukses mengganyang Vietnam U-22 di laga semifinal SEA Games 2023 di Olympic Stadium, Kamboja, pada Sabtu (13/5/2023). Mereka menang dramatis dengan skor 3-2.
Timnas Indonesia U-22 mampu unggul cepat atas Timnas Vietnam U-22 pada menit ke-10. Lemparan ke dalam khas Pratama Arahn mampu disambut oleh I Komang Teguh Trisnanda dengan tandukan kepala. Tandukan bek Borneo FC Samarinda itu mampu membobol gawang Timnas Vietnam U-22.
Advertisement
Timnas Vietnam U-22 bisa menyamakan skor menjadi 1-1 pada menit ke-36. Bola hasil tandukan sambil membelakangi gawang yang dilepaskan striker andalan mereka, Nguyen Van Tung, tak bisa dijangkau Ernando Ari Sutaryadi.
Timnas Indonesia U-22 kembali unggul pada babak kedua, tepatnya menit ke-54. Marselino Ferdinan melepaskan tembakan langsung memanfaatkan bola muntah. Bola hasil sepakan dari luar kotak penalti yang dilepaskan Marselino sempat menyentuh Muhammad Ferarri dan mengecoh kiper Vietnam.
Timnas Vietnam U-22 akhirnya mendapatkan gol penyeimbang pada menit ke-78. Bagas Kaffa yang berniat membuang bola justru membuat gol bunuh diri.
Pasukan Indra Sjafri mampu mencetak gol ketiga pada menit keenam injury time babak kedua. Sepakan terukur Muhammad Taufany dari luar kotak penalti tak bisa ditahan Quan Van Chuan.
Skor 3-2 untuk keunggulan Timnas Indonesia U-22 atas Timnas Vietnam U-22 bertahan hingga pertandingan berakhir. Bagaimana komentar Ernando Ari setelah laga SEA Games 2023 tersebut? Para pembaca bisa menyimaknya dalam tayangan peliputan langsung dari Kamboja oleh jurnalis Bola.com, Gregah Nurikhsani, di atas.
Disadur dari: Bola.com/Penulus Gregah Nurikhsani
Published: 14/05/2023
Baca Juga:
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Sepak Bola SEA Games 2023
- Jadwal Final Sepak Bola SEA Games 2023
- Usai Tembus Final SEA Games 2023, Erick Thohir Minta Timnas Indonesia U-22 Bersantai Dulu: Coba Rekr
- Kemesraan Indra Sjafri dan Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia U-22 ke Final SEA Games 2023
- Emosional! Reaksi Park Hang-seo Usai Vietnam Kalah dari Indonesia di Semifinal SEA Games 2023
- Jadwal Siaran Langsung Final Sepak Bola SEA Games 2023 di RCTI: Timnas Indonesia U-22 vs Thailand
- SEA Games 2023 Pertemukan Shin Tae-yong dengan Simon McMenemy: Apa yang Dibahas?
- 3 Opsi Pengganti Pratama Arhan di Final SEA Games 2023: Haykal Alhafiz atau Alfeandra Dewangga?
- Timnas Indonesia U-22 Main dengan 10 Pemain, Kebobolan, dan 2 Menit Terakhir Cetak Gol Kemenangan, E
- 7 Pelajaran dari Kemenangan Timnas Indonesia atas Vietnam: Mental Juara Sudah Terbentuk, Medali Emas
- Momen-momen Menarik Indonesia U-22 vs Vietnam di SEA Games 2023: 'Nyender' di Dada Witan, Ferarri Di
- 5 Aktor Kemenangan Timnas Indonesia U-22 Atas Vietnam: Pemain Pengganti Jadi Pahlawan
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...