Video: Ibrahimovic Cetak Gol Konyol Meski Hanya Berdiri Diam

Video: Ibrahimovic Cetak Gol Konyol Meski Hanya Berdiri Diam
Zlatan Ibrahimovic (c) AFP
Bola.net - Striker Swedia, Zlatan Ibrahimovic baru saja mencetak salah satu gol terunik dalam karirnya. Saat tampil dalam laga kontra Moldova kemarin (27/03), bomber PSG tersebut membuka keunggulan timnya di menit 46 dengan gol yang sangat tidak biasa.

Zlatan yang hanya berdiri di mulut kotak penalti secara tak sengaja terhantam clearance dari kiper Moldova, Illie Cebanu, di bagian kepala. Meski tak berdiri dalam garis lurus dengan gawang, namun pantulan bola dari kepala Zlatan mengarah ke gawang kosong dan berbuah gol.

Zlatan sendiri pada akhirnya mencetak gol kedua timnya melalui titik putih di menit ke 84, sekaligus mengamankan kemenangan 2-0 atas Moldova di Stadionul Zimbru.

[initial]

 (yt/mri)