Video: Gol Wow Mantan Pemain Fulham di Liga Turki

Video: Gol Wow Mantan Pemain Fulham di Liga Turki
(c) AP Photo

Bola.net - Eks penyerang Fulham Hugo Rodallega mencetak gol luar biasa saat membela timnya, Denizlispor, di Liga Super Turki.

Denizlispor bermain melawan Genclerbirligi pada laga lanjutan liga Turki pada hari Sabtu kemarin. Pertandingan itu digelar di Denizli Atatur Stadium.

Pertandingan itu berlangsung dengan ketat. Pada akhirnya, Denizlispor berhasil menang tipis 1-0 saja atas tamunya.

Satu-satunya gol di laga itu dicetak oleh Rodallega. Ia menciptakan golnya dengan indah pada menit ke-54.

1 dari 2 halaman

Video

Simak cuplikan gol indah Hugo Rodallega itu berikut ini:

2 dari 2 halaman

Karir Rodallega

Pemain asal Kolombia ini mulai pindah ke Eropa pada tahun 2009. Klub pertamanya di Benua Biru adalah Wigan Athletic.

Pada tahun 2012, Rodallega pindah ke klub Fulham. Ia bertahan di klub London tersebut selama tiga tahun.

Ia kemudian meniti karir di Turki. Pada tahun 2015 ia gabung dengan klub Akhisarspor.

Pada tahun 2017, ia pindah klub lagi. Kali ini ke klub Trabzonspor. Dan pada tahun 2019 ini, Hugo Rodallega pindah lagi dan memperkuat Denizlispor.

(sportbible)