Video: Gol Kedua Celta Vigo ke Gawang Barca Handball, Harusnya Tidak Sah

Video: Gol Kedua Celta Vigo ke Gawang Barca Handball, Harusnya Tidak Sah
Iago Aspas. (c) AFP

Bola.net - - Barcelona gagal meraih kemenangan saat bertandang ke Estadio Balaidos untuk menantang Celta Vigo. Menurunkan banyak pemain cadangan, Barcelona hanya bisa bermain imbang 2-2.

Barca sudah sempat unggul dua kali, tetapi Celta sukses menyamakan kedudukan dua kali juga. Berikut video highlights pertandingan tersebut:

Seperti yang terlihat, gol kedua Celta dicetak oleh Iago Aspas dengan tangan kirinya. Bola kiriman dari sisi kiri penyerangan Celta bisa diantisipasi oleh Marc-Andre Ter Stegen. Bola rebound memantul ke kaki Aspas dan kemudian diarahkan masuk ke gawnag Barca dengan tangannya.

Menurut manajer Barca, Ernesto Valverde, mengatakan bahwa penyebab utama kegagalan Barca meraih kemenangan adalah kartu merah Sergi Roberto. Sang bek dikartu merah karena menarik jatuh Aspas saat menjadi orang terakhir di pertahanan.