Video: Fans PSG 'Bakar' Tribun, Laga Melawan Madrid Dihentikan

Video: Fans PSG 'Bakar' Tribun, Laga Melawan Madrid Dihentikan
PSG. (c) AFP

Bola.net - - Para suporter nampaknya all out untuk mengintimidasi Real Madrid. PSG memang barusan menjamu Madrid dalam pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Parc des Princes.

Ratusan ultras PSG mendatangi hotel tim mereka dan juga hotal Real Madrid menjelang pertandingan. Mereka memberikan intimidasi dan kata-kata makian kepada sang tamu pada malam menjelang pertandingan.

Dalam pertandingan, fans PSG berulah lagi. Kali ini mereka menyalakan flare di tribun belakang kiper tuan rumah pada awal-awal babak kedua. Saking banyaknya flare yang dibakar dan asap yang dihasilkan, wasit sampai harus menghentikan pertandingan saat ada tendangan sudut di sisi lain lapangan.

Kapten PSG, Thiago Silva berusaha meminta para suporter untuk menghentikan ulah mereka itu. Sementara itu, wasit Felix Brych memberitahukan kepada Adrien Rabiot keputusannya untuk menghentikan laga sampai aksi terlarang suporter itu dihentikan. Berikut videonya:

Laga ini sendiri akhirnya berakhir dengan skor 1-2. Artinya, PSG tersingkir dari Liga Champions akibat kekalahan agregat 2-5 dari Real Madrid di babak 16 besar.