Video: Blunder Kiper Ethiopia Ini Bisa Menghibur Harimu

Video: Blunder Kiper Ethiopia Ini Bisa Menghibur Harimu
Blunder kiper Welwalo Adigrat (c) Ytb

Bola.net - - Seorang kiper dari liga Ethiopia melakukan blunder dengan mencetak gol bunuh diri yang jenaka.

Akhir pekan kemarin, digelar pertandingan antara klub Fasil Ketema melawan Welwalo Adigrat Uni. Laga itu dilangsungkan di Addis Ababa Stadium.

Pertandingan itu kemudian berakhir dengan kemenangan tuan rumah Fasil Ketema. Mereka menang tipis dengan skor 1-0.

Tak ada satupun pemain tuan rumah yang mencetak gol itu. Sebab gol tersebut dicetak oleh kiper Welwalo. Prosesnya pun cukup lucu.

Awalnya sang kiper berhasil mengamankan bola yang datang dari sisi sayap kanan. Nah, saat akan mengumpankan bola dengan lemparan, ia malah membuat kesalahan yang sangat fatal.

Simak videonya:

Lucunya, si kiper ini sendiri sempat memungut bola dari gawangnya dan sempat bertingkah layaknya tak terjadi apa-apa. Tapi, usahanya itu sudah terlambat karena para pemain lawan sudah merayakan blunder jenakanya itu.