Video: Berebut Eksekusi Penalti, Dua Rekan Setim Hampir Adu Pukul

Video: Berebut Eksekusi Penalti, Dua Rekan Setim Hampir Adu Pukul
(c) ist
Bola.net - Sebuah insiden memalukan terjadi dalam lanjutan Chinese Super League yang mempertemukan Guizhou Renhe kontra Shanghai Shenxin akhir pekan lalu (21/03). Dalam laga tersebut, kapten Renhe, Krzystof Maczynski sempat bersitegang dengan rekan setimnya sendiri, Ricardo Santos.

Penyebabnya sepele, kedua pemain tersebut sama-sama ingin mengeksekusi penalti yang didapat oleh Renhe di menit ke 65, kala itu skor masih imbang 1-1. Maczynski dan Santos sempat beradu argumen dan terlibat saling dorong sebelum dipisahkan oleh rekan-rekannya yang lain.



Pada akhirnya Maczynski memenangkan perebutan tersebut, namun eksekusinya sangat buruk dan mampu digagalkan oleh kiper Shenxin, Zhang Xunwei.

Maczynski pada akhirnya membayar kesalahannya di menit ke 78 saat ia menyumbang assist atas gol yang dicetak oleh Santos, sosok yang ia kalahkan dalam perebutan penalti. Renhe akhirnya menang 2-1 dalam laga ini.[initial]

 (ist/mri)