Video: Balotelli Tukar Jersey Dengan Pepe

Video: Balotelli Tukar Jersey Dengan Pepe
Mario Balotelli. (c) afp
Bola.net - Mario Balotelli kembali membuat kontroversi. Kali ini terjadi kala Liverpool menjamu Real Madrid di matchday 3 grup B Liga Champions, Kamis (23/10).

Seperti yang diketahui, Balotelli bermain jelek di laga tersebut. Liverpool bahkan harus kebobolan tiga gol sekaligus di babak pertama.

Saat turun minum, di sinilah Balotelli melakukan aksi yang mengundang kritik tajam dari media dan pendukung Liverpool sendiri. Saat berjalan menuju lorong ke ruang ganti, ia kedapatan bertukar jersey dengan bek Madrid, Pepe.

Simak videonya berikut ini:


Tuker jersey merupakan hal yang biasa. Namun, umumnya dilakukan usai pertandingan. Apa yang dilakukan oleh Balotelli itu sendiri dianggap tak mencerminkan rasa respek pada para fans yang tengah bersedih karena timnya tengah dalam keadaan tertinggal.

Balotelli sendiri akhirnya tak dimainkan oleh Brendan Rodgers di babak kedua. Namun, tampaknya hal tersebut tak berkaitan dengan aksi tukar jerey tersebut. [initial]

 (vn/dim)