Video: 3 Kemenangan Fantastis Leicester City di Premier League Musim Ini

Video: 3 Kemenangan Fantastis Leicester City di Premier League Musim Ini
Jamie Vardy dan Ayoze Perez, Leicester City (c) AP Photo

Bola.net - Leicester City bertandang ke St Mary's Stadium untuk menghadapi Southampton pada pekan ke-10 Premier League 2019/20, Sabtu (26/10/2019). Leicester menang 9-0 atas The Saints dan mengukir sejarah.

Leicester sukses mencatatkan rekor kemenangan tandang terbesar dalam 131 tahun sejarah liga tertinggi Inggris.

Ada setidaknya tiga kemenangan fantastis yang sudah dibukukan Leicester di Premier League musim ini. Dua yang lain adalah ketika meraih comeback win atas Tottenham di pekan ke-6 dan saat membantai Newcastle di pekan ke-7

Disadur dari: Bola.com/Penulis Okie Prabhowo

Published: 26 Oktober 2019.