Terlalu Asyik Selebrasi, Suporter Chile Terjungkal Dari Mobil

Terlalu Asyik Selebrasi, Suporter Chile Terjungkal Dari Mobil
Potret militansi suporter Chile (c) AFP
Bola.net - Kemenangan 3-1 yang diraih Chile atas Australia di laga pertama Grup B menimbulkan euforia tersendiri di kalangan suporter. Salah satu kejadian unik terekam kamera saat segerombolan fans Chile terjungkal dengan konyol dari sebuah mobil kap terbuka karena terlalu asyik meloncat dan bernyanyi merayakan kemenangan timnya.



Meskipun cara jatuhnya cukup buruk, beruntung para suporter tersebut mampu bangkit dan tak mengalami cedera serius. Patut dinanti segila apa selebrasi suporter Chile seandainya armada Jorge Sampaoli mampu membekuk Spanyol dalam laga kedua malam nanti (18/06).[initial]

 (yt/mri)