Surat Menyentuh Dari Klopp Untuk Seorang Fans Leicester City

Surat Menyentuh Dari Klopp Untuk Seorang Fans Leicester City
Denise dan mendiang Ian Midgley (c) LEC
- Pelatih , Jurgen Klopp menunjukkan kelasnya sebagai sosok dengan penuh kharisma dengan menuliskan surat kepada seorang janda pendukung Leicester City yang meninggal saat perjalanan ke Anfield pada Boxing Day beberapa waktu lalu.


Adalah Ian Midgley, seorang pendukung Leicester berusia 54 tahun yang terpaksa meregang nyawa saat mendukung timnya melawan ke Anfield.


Dan Klopp pun mengungkapkan dukanya dan memberikan penghormatan kepada mendiang Midgley lewat surat yang dikirimkan pada sang istri, Denise. Demikian dilaporkan Liverpool Echo.


"Saya sangat meminta maaf menulis surat pada anda dalam situasi yang sangat menyedihkan ini, setelah mendengar suami anda, Ian meninggal saat mengunjungi Liverpool," tulis Klopp di awal surat.


"Di Liverpool suporter kami adalah bagian dari satu keluarga besar, dan kami memahami bahwa Ian adalah pendukung setia Leicester City, dan keluarga Leicester City telah kehilangan seorang pendukung yang sangat setia. Atas nama semua orang di Liverpool, direktur, pemain dan staf, saya ingin menyampaikan duka cita mendalam kami kepada anda, atas meninggalnya Ian," tambahnya.


"Tak ada ungkapan dari kami yang akan menggantikan rasa kehilangan anda, tapi saya menambahkan rasa simpati yang terdalam saya dan ingin anda tahu bahwa semua pikiran kami bersama anda dan keluarga anda."


Bukan hanya itu, di bawah tanda tangan Klopp, pelatih asal Jerman tersebut juga menambahkan slogan terkenal Liverpool, 'You'll Never Walk Alone'.[initial]


 (lec/dzi)