Suporter Kroasia Kejutkan Reporter Cantik Brasil Dengan Ciuman

Suporter Kroasia Kejutkan Reporter Cantik Brasil Dengan Ciuman
(c) TV Globo
Bola.net - Sabina Simonato mendapatkan sebuah pengalaman unik saat melakukan liputan seputar Piala Dunia 2014 menjelang kick-off laga pembuka antara Brasil kontra Kroasia. Reporter cantik Brasil itu dikejutkan oleh tindakan seorang suporter Kroasia.

Sabina sedang mengadakan telewicara langsung dengan pembawa berita TV Globo. Saat itu, seorang suporter Kroasia yang berjalan menuju Arena Corinthians, Sao Paulo, tiba-tiba mendekat dan mendaratkan ciuman di pipinya.



Sabina melanjutkan liputannya dengan tertawa. Sementara itu, si suporter Kroasia langsung pergi sambil tersenyum.

Dasar pria yang beruntung. [initial]

  (yt/gia)